Gus Barra Ngaji Bareng Kader NU

Di tengah kesibukannya sebagai Wakil Bupati Mojokerto Muhammad Al Barra tetap meluangkan waktunya mengajar ngaji di pondok maupun di masjid-masjid yang ada di wilayah Mojokerto.

Gus Barra Ngaji Bareng Kader NU
Wakil Bupati Gus Barra mengisi pengajian di Masjid Al Amin, Mojosari.

Mojokerto, HARIAN BANGSA.net - Di tengah kesibukannya sebagai Wakil Bupati Mojokerto Muhammad Al Barra tetap meluangkan waktunya mengajar ngaji di pondok maupun di masjid-masjid yang ada di wilayah mojokerto. Baginya adalah berbuat kebaikan seperti membagikan ilmu  dengan mengajar ngaji atau ilmu agama. Ini merupakan salah satu kewajiban bagi seorang muslim dalam kehidupan ini.

Di antaranya, saat Gus Barra mengisi pengajian kajian kitab Nasho'ihul Ibad dalam Ngaji Bareng Kader NU di Masjid Al Amin Mojosari. Dalam dakwahnya, Gus Barra menyampaikan, setiap muslim maupun semua kader NU harus bisa bersyukur atas semua pemberian dari Allah SWT. Juga harus selalu bersabar dalam menghadapi situasi apapun hidup di dunia ini.

Apalagi di masa pandemi Covid-19 ini. Selalu disiplin dalam beribadah, serta tetap semangat bekerja sesuai bidangnya masing masing.

"Berbagai bentuk pangkat maupun jabatan dan semua rejeki yang kita terima semua, merupakan pemberian Allah SWT. Allah SWT jelas memberikan pahala atau ganjaran berlipat ganda untuk orang-orang yang mampu untuk mensyukuri nikmat-Nya. Perintah untuk bersyukur pun kerap disebutkan Allah SWT dalam Alquran,” jelas Gus Barra, Rabu (7/4).(ris/rd)