Lion Air Buka Layanan Rapid Test Antigen di Surabaya

Lion Air Group efektif Senin (1/ 3), mulai menambahkan satu pelaksanaan uji kesehatan rapid test antigen di Surabaya.

Lion Air Buka Layanan Rapid Test Antigen di Surabaya
Kantor Cabang Lion Air di Surabaya membuka layanan rapid test antigen.

Surabaya, HARIAN BANGSA.net – Lion Air Group  efektif Senin (1/ 3), mulai menambahkan satu pelaksanaan uji kesehatan rapid test antigen di Surabaya.

Lion Air Group menjalankan kerja sama dengan fasilitas kesehatan (faskes) yang berlokasi mudah dijangkau. Penumpang dapat melakukan uji kesehatan di Kantor Cabang Lion Air Group Surabaya di Jalan Sulawesi No.75.

Sedangkan waktu pelayanan Senin-Jumat pukul 09.00-16.00 WIB dan Sabtu pukul 09.00 – 13.30 WIB. Sedangkan Minggu dan libur nasional tutup (tidak melayani).

“Layanan ini tersedia pertama di Kota Surabaya, kedua di Jawa Timur setelah Malang Raya sekaligus jaringan ke-28 secara nasional,” ungkap Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro, Minggu (28/2).

Menurutnya, penyelenggaraan rapid test Antigen Covid-19 berdasarkan yang telah dijalankan oleh Lion Air Group dengan harga terjangkau  Rp 95.000, dengan masa berlaku menurut aturan yang berlaku.

“Setiap penumpang akan mendapatkan surat keterangan hasil uji kesehatan sebagai salah satu kelengkapan dokumen penerbangan sesuai ketentuan yang sudah ditetapkan,” jelas Danang.

Sedangkan ketentuan pelaksanaan rapid test Antigen adalah khusus penumpang yang mempunyai tiket pada penerbangan Lion Air Group. Voucher rapid test Antigen dapat diperoleh secara langsung pada saat melakukan pembelian tiket (issued ticket),

Dengan demikian, calon penumpang dapat mempersiapkan dan melengkapi persyaratan dokumen perjalanan udara, yang akan bepergian menggunakan pesawat udara dengan keberangkatan dari Bandar Udara Internasional Juanda (SUB) dan bandar udara lain.(rd)