Baznas Tuban Beri Penyuluhan PMK Peternak Binaan

"Penyuluhan dan sosialiasi tentang PMK ini Menindaklanjuti arahan dari Baznas RI terkait dukungan pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK)," kata Plt Pimpinan Baznas Kabupaten Tuban KH. Masduqi NS

Baznas Tuban Beri Penyuluhan PMK Peternak Binaan
Baznas Kabupaten Tuban bersama dinas terkait saat melakukan penyuluhan dan pencegahan wabah PMK.

Tuban, HB.net - Baznas Kabupaten Tuban ikut andil dalam melakukan penyuluhan dan pencegahan Penyakit Muluk dan Kuku (PMK). Hal itu dilakukan lantaran banyak peternak hewan, terutama domba yang menjadi binaan Baznas.

"Penyuluhan dan sosialiasi tentang PMK ini Menindaklanjuti arahan dari Baznas RI terkait dukungan pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK)," kata Plt Pimpinan Baznas Kabupaten Tuban KH. Masduqi NS kepada HARIAN BANGSA, Minggu (22/5/2022).

Kata dia, selama penyuluhan PMK berlangsung Baznas telah menggandeng Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan dan Perikanan. Selain itu, juga melibatkan stokeholder yang lain meliputi jajaran polsek, koramil, kasi kesra tingkat kecamatan hingga para peternak binaan baznas.

"Kami sudah melakukan di Kecamatan Merakurak, tepatnya di Balai Ternak Baznas di Desa Pongpongan," imbuh yai Masduqi begitu disapa.Ketika bersama peternak, Baznas selalu memberikan pesan agar selalu waspada terkait wabah PMK. Apalagi saat ini Jawa Timur sedang dilanda PMK. Karena  Kabupaten Tuban masuk dalam wilayah Jawa Timur, maka perlu untuk dilakukan penyuluhan tersebut.(wan/ns)