Ruko Sumber Makmur di Gresik Terbakar, Ibu dan Balita Ikut Terbakar

Kebakaran itu mengakibatkan pemilik ruko, yakni Cicilia Veronika (48),  dan anak balitanya, Celine Angelina Wijaya (5), terluka bakar.

Ruko Sumber Makmur di Gresik Terbakar, Ibu dan Balita Ikut Terbakar
Petugas Damkar Gresik saat memadamkan Ruko  Sumber Makmur yang terbakar. FOTO: ist.

Gresik, HB.net - Kebakaran terjadi di rumah toko (Ruko) Sumber Makmur, di Jalan Usman Sadar No.85 A, Kelurahan Karang Turi RT 01/RW 02, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik, Minggu (26/2/2023), dini hari.

Kebakaran itu mengakibatkan pemilik ruko, yakni Cicilia Veronika (48),  dan anak balitanya, Celine Angelina Wijaya (5), terluka bakar. Beruntung, kedua korban dan para penghuni ruko berhasil diselamatkan.  Korban Cicilia Veronika dan Celine Angelina kemudian dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD ) Rumah Sakit Petrokomia Gresik (PG).

Kedua korban saat terjadi kebakaran sedang tertidur di kamarnya. Begitu juga, penghuni lain seperti anak korban yang lain dan pembantu saat kejadian, karena masih malam.  Dugaan sementara  penyebab kebakaran akibat aliran listrik di dalam ruko terjadi korsleting (arus pendek).

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Pemkab Gresik, Agustin Halomoan Sinaga menyatakan, kebakaran di Ruko Sumber Makmur, yang mengakibatkan dua korban terbakar, seperti biasanya  Cicilia bersama anaknya Celine tidur dalam satu kamar di lantai 2 dan merasakan hawa panas.

"Korban Cicilia langsung menolong anaknya. Saat itu, Cicilia melihat api sudah membakar bagian kedua kaki Celine Angelina dan bagian wajah. Namun, dia  berhasil menyelamatkan anaknya dengan keluar kamar sambil teriak minta tolong. Ternyata, dia tak menyadari kalau tangannya  juga terkena sambaran api," ucap Sinaga.

Warga mendengar teriakan korban langsung berusaha menolong korban. Teriakan korban yang keras juga  membuat  anaknya Andrea Wijaya (21) yang tidur di sebelah kamar ibunya terbangun. Termasuk pembantunya.

Cicilia dengan menggendong anaknya, bersama pembantunya lari menuju arah depan lantai 2 meminta tolong ke warga. Warga sempat membantu memadamkan kobaran api  dengan peralatan seadanya dengan menyiramkan air ke kobaran api.

Saat itu, dari dalam.ruko terdengar suara  ledakan dari Set Box TV. Warga pun tidak berani melanjutkan memadamkan api. Warga lalu  melaporkan kebakaran  ke Dinas Damkar Gresik.

Petugas Damkar tak lama tiba di lokasi. Petugas Damkar kemudian menghubungi Call Center PLN untuk meminta  pemadaman listrik.

"Petugas Damkar koordinasi, lantas size up lokasi dan melakukan pemadaman di tengah lokasi gelap. Kepulan asap tebal karena tidak ada ventilasi udara. Petugas Damkar  terus berusaha melakukan pemadaman. Untuk menghilangkan dan mengelurkan asap petugas dengan memanfaatkan  pancaran spray," terang Sinaga.

"Petugas Damkar  terus melakukan pendinginan sampai benar-benar dipastikan kobaran api tak ada," tuturnya.

Setelah pemadaman selesai, Cicilia akhirnya mau dibawa ke IGD Petro diantar dengan  menggunakan Unit Panther Dinas Damkar. Naga menambahkan,  korban Cicilia mengalami luka bakar di bagian lengan kanan dan kiri. Sementara anaknya Celine Angelina mengalami luka bakar di bagian kaki kanan dan kiri. Dia juga terluka bakar di sebagian wajah.

"Dugaan sementara penyebab kebakaran  dari aliran listrik set box TV, 2 Ac, dan ces Handphone. Tidak ada korban jiwa.  Kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah," pungkas Naga. (hud/ns)