Hadiri Perayaan HLN, Bupati Hendy Imbau Warga Tak Boros Listrik

Acara yang bertajuk "Terang Negeriku Terang Indonesia," dikemas dalam Penyerahan Donasi PLN Mobile Virtual Charity Run And Ride 2021.

Hadiri Perayaan HLN, Bupati Hendy Imbau Warga Tak Boros Listrik
Bupati Jember, Hendy Siswanto saat menghadiri perayaan HLN.
Hadiri Perayaan HLN, Bupati Hendy Imbau Warga Tak Boros Listrik

Jember, HB.net - Bupati Jember Hendy Siswanto meminta kepada masyarakat Jember agar hemat energi listrik. Hal itu ia sampaikan saat menghadiri perayaan Hari Listrik Nasional (HLN) di Kantor Desa Karanganyar Kecamatan Ambulu, Selasa (26/10).

Acara yang bertajuk "Terang Negeriku Terang Indonesia," dikemas dalam Penyerahan Donasi PLN Mobile Virtual Charity Run And Ride 2021.

"Karena listrik sangat penting bagi kehidupan, kita lihat kemarin waktu kita matikan lampu jalan, semua orang bingung," kata Hendy. Hendy menjelaskan, di Kabupaten Jember masih terdapat ribuan warga yang belum memiliki listrik. “Masih ada sekitar 14 ribu saudara kita yang belum memiliki listrik,” ujarnya. 

“Ini merupakan kebahagiaan tersendiri bagi kita semua bahwa di Jember terdapat bantuan listrik gratis sebanyak 250 unit,” imbuh orang nomor satu di Jember itu.

Senior Manager Keuangan Unit Pelaksana Teknis (UPT) PLN Jatim Ericson Saragi Sidabutar menjelaskan, kegiatan ini untuk mengajak masyarakat hidup sehat dengan olahraga lari dan bersepeda.

Menurutnya, hal ini merupakan program nasional, untuk membantu warga pra-sejahtera yang belum mempunyai Listrik dirumahnya. 

"Mengingat Mobile Virtual Charity Run And Ride 2021 ini acara amal, guna memeratakan listrik di seluruh Indonesia," jelasnya.

"Kita akan beri uang 40 ribu, per kilometer ya bagi setiap peserta yang berlari. Sementara yang bersepeda perkilometernya kita kasih bonus 36 ribu," pungkasnya. (yud/eko/diy)