Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi, Pamekasan Gelar CSR Award 2021

Kegiatan kali pertama digelar ini tujuannya untuk memberikan penghargaan kepada perusahaan, baik badan usaha milik negara (BUMN), badan usaha milik daerah (BUMD), atau perusahaan swasta yang telah memberikan CSR untuk kepentingan masyarakat.

Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi, Pamekasan Gelar CSR Award 2021
Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam saat menggelar CSR Award di Mandhapa Agung Ronggo Sukowati.

Pamekasan, HB.net - Sebagai bentuk penghargaan kepada perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) maupun Badan Usaha milik Daerah (BUMD) Pemkab Pamekasan menggelar Corporate Social Responsibility (CSR) Award 2021 di Mandhapa Aghung Ronggosukowati, Senin (22/11/2021).

Kegiatan kali pertama digelar ini tujuannya untuk memberikan penghargaan kepada perusahaan, baik badan usaha milik negara (BUMN), badan usaha milik daerah (BUMD), atau perusahaan swasta yang telah memberikan CSR untuk kepentingan masyarakat.

Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam menyampaikan terimakasih kepada perusahaan yang telah bekerja sama meningkatkan ekonomi masyarakat dengan cara memberikan bantuan alat kepada para pelaku UMKM atau WUB yang sebelumnya mendapat fasilitasi pemerintah kabupaten melalui CSR masing-masing.

"Saya dan kita semua jangan sampai merasa terhormat apabila kita belum memberikan sesuatu yang luar biasa untuk kemajuan bangsa dan negara. Yang terhormat itu apabila kita sudah berkontribusi besar untuk bangsa dan negara," kata Mas Tamam panggilan akrab Bupati muda Pamekasan.

Mas Tamam berharap kepada perusahaan untuk terus bergandengan tangan dalam rangka kesejahteraan masyarakat. Karena ekonomi masyarakat berdampak besar terhadap perusahaan di Pamekasan, baik perbankan, pabrik rokok, dan perusahaan lainnya.

"Himbara (Himpunan Bank-Bank Milik Negara) ini kita makan karena digaji oleh negara, yang perusahaan swasta ini makan karena dibeli oleh masyarakat. Karenanya, ayo bareng-bareng bergandengan tangan mensejahterakan masyarakat," harapnya.

Dikatakan, pelaksanaan CSR Award tahun 2021 sebagai penghargaan pemkab kepada perusahaan yang telah berpartisipasi memberikan CSR untuk kesejahteraan masyarakat. Semua perusahaan akan mendapat penghargaan lantaran telah berkontribusi dalam upaya meningkatkan ekonomi.

Adapun penerima CSR Award Kabupaten Pamekasan Tahun 2021 tersebut masing-masing Bank Mandiri, Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur, Bank Negara Indonesia, PLN, Pegadaian Syari'ah, Bank Rakyat Indonesia, Bank Tabungan Negara, BPRS Bhakti Sumekar, Taspen, BPRS Sarana Prima Mandiri, dan Bank Syariah Indonesia.Selain itu, ada perusahaan Niagatama Raharja, Pertamina, Dua Putri Kedaton, Telkom Indonesia, Bank Perkereditan Rakyat Jawa Timur, FIF Group, Askrindo, HM. Sampoerna, serta PT. Alliance One Indonesia. (err/ns)