Unipa Surabaya Jajaki Kerja Sama dengan Oke Oce Indonesia

Sandiaga Uno Founder OK OCE Indonesia mengatakan, setelah pandemi covid 19 berakhir akan segera melakukan kunjungan ke Unipa Surabaya untuk menindaklanjuti kerjasama dengan MoA (Memorandum of Agreement).

Unipa Surabaya Jajaki Kerja Sama dengan Oke Oce Indonesia

SURABAYA,  HARIANBANGSA.net - Universitas PGRI Adi Buana Surabaya menjajaki kerjasama dengan OK OCE Indonesia yang berada di bawah naungan Sandiaga Uno. Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan MoU (Memorandum of Understanding) melalui digital yang dilakukan langsung oleh Rektor Unipa Surabaya Dr M Subandowo MS dengan Iim Rusyamsi selaku Ketua Umum OK OCE Indonesia dan disaksikan langsung oleh Drs Sutijono MM Sekertaris PPLP PT PGRI Surabaya.

Sandiaga Uno Founder OK OCE Indonesia mengatakan, setelah pandemi covid 19 berakhir akan segera melakukan kunjungan ke Unipa Surabaya untuk menindaklanjuti kerjasama dengan MoA (Memorandum of Agreement).

"Kerjasama ini sangat luar biasa mengingat di Unipa Surabaya memiliki Fakultas Ekonomi dan Bisnis, pastinya perkembangan kewirausaahaan akan semakin cepat dan bisa menciptakan peluang usaha berbasis kewirausahaan,"kata Sandiaga Uno dalam rilis yang diterima HARIAN BANGSA, Senin (17/8).

Selain penandatangan kerjasama, juga digelar Webinar yang bertajuk "Peran Generasi Milenial Bagi UMKM pada Fase Adaptasi Kebiasaan Baru" yang mengundang Sandiaga Uno Founder OK OCE Indonesia, Iim Rusyamsi selaku Ketua Umum OK OCE Indonesia, dan Dimas Seto sebagai guest star. Webinar tersebut seperti memberikan angin segar bagi para mahasiswa unipa khusunya dan juga para pelaku UMKM.

Sandi menyampaikan, era zaman now minat wirausaha berada di level 55-60 persen, intinya jangan menunggu sekarang saatnya bangkit dan ambil peluang-peluang yang ada. Dia memberikan tips bagaimana strategi pemasaran di era pandemi, yakni bertahan dengan terus sambung silaturahmi karena riset membuktikan hal tersebut bisa meningkatkan order selain itu pendekatan sistem pemasaran berbasis kolaborasi itu penting, lainnya harus bisa memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi yang ada.

Menurut Founder OK OCE Indonesia tersebut untuk meningkatkan kemampuan memulai usaha kuncinya adalah SEJUTA (Sabar, enjoy, jujur, ulet, tekun, dan amanah). Di samping itu, usaha yang dilakukan harus sesuai dengan apa yang kita cintai (doing what we like) bisa melalui hobi yang berkaitan dengan sandang dan pangan atau lainnya.

"Salah satu penyebab UMKM jatuh di masa pandemi ini adalah karena adanya pembatasan sosial sehingga menurunkan omset dan banyak makan tabungan. Melalui kegiatan webinar tersebut diharapkan bisa menebar motivasi dan mendorong kebijakan pemerintah maupun perbankan terkait UMKM. "Seluruh masyarakat Indonesia harus bisa beradaptasi dengan kenormalan baru, melihat peluang yang ada untuk meningkatkan perekonomian, serta memanfaatkan jejaring yang ada untuk semakin memperluasusaha,"tandasnya. (dev/ns)