Universitas Teruka Surabaya Mewisuda 1.835 Lulusan dari Berbagai Jurusan

Prof. Dr. Ali Muktiyanto, S.E., M,  Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum yang mewakili Rektor UT, menyampaikan,  saat ini UT tidak saja dikenal sebagai leader dalam sistem pendidikan jarak jauh, namun UT telah menjadi benchmark untuk seluruh perguruan tinggi di Indonesia yang akan menerapkan pembelajaran jarak jauh.

Universitas Teruka Surabaya Mewisuda 1.835 Lulusan dari Berbagai Jurusan

Surabaya, HB.net  -  Unit Program Belajar Jarak Jauh–Universitas Terbuka (UPBJJ-UT) Surabaya mewisuda 1.835 mahasiswa pada tahun ajaran akhir tahun 2022  di Universitas Terbuka Surabaya  di Gedung Airlangga Convention Center ,  Kampus C Universitas Airlangga, Mulyorejo, Surabaya,  Minggu (19/3/2023).

Prof. Dr. Ali Muktiyanto, S.E., M,  Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum yang mewakili Rektor UT, menyampaikan,  saat ini UT tidak saja dikenal sebagai leader dalam sistem pendidikan jarak jauh, namun UT telah menjadi benchmark untuk seluruh perguruan tinggi di Indonesia yang akan menerapkan pembelajaran jarak jauh.

Apalagi saat ini telah berada di Era Baru Pasca-Pandemi Covid 19, memaksa semua perguruan tinggi menerapkan pembelajaran jarak jauh. Ini membuktikan, bahwa UT telah menjadi institusi pendidikan yang berkualitas dan memainkan peran besar dalam melahirkan sumber daya manusia Indonesia yang unggul.

“Jagalah kehormatan UT dengan menjadikan diri saudara sebagai sosok lulusan yang terpuji dan mampu menampilkan unjuk kerja yang terbaik. Saya mengharapkan kepada semua wisudawan untuk dapat berkolaborasi dan bersinergi membawa nama baik UT dan memberikan sumbangsih kepada Almamater. UT telah menyediakan wadah bagi Saudara sebagai alumni UT, dalam Ikatan Keluarga Alumni Universitas Terbuka (IKA-UT) yang ada di seluruh wilayah Indonesia, termasuk di wilayah UPBJJ-UT Surabaya. Bergabungnya Saudara sebagai anggota IKA-UT, akan tetap menjaga tali silaturahmi antara UT dan alumni, untuk tetap mewujudkan kontribusi positif bagi kebaikan dan kemanusiaan,"  anjur  Prof. Dr. Ali Muktiyanto, Minggu (19/3/2023).

Wisuda kali ini sangat istimewa karena dua hal yaitu, pertama Universitas Terbuka (UT) sejak akhir tahun 2022 resmi menjadi perguruan tinggi negeri berbadan hukum. Kedua, UT sejak awal pendiriannya memang didesain untuk menjangkau yang tidak terjangkau dengan cara kolaborasi dan sinergitas dengan mitra di 18 Kota/Kabupaten (wilayah kerja UT Surabaya).

Peserta wisuda UT Surabaya kali ini tersebar di 18 Kota/Kabupaten wilayah kerja UT Surabaya.  Sebaran lulusan terdiri program S1 Fakultas Ekonomi sebanyak 598 wisudawan, program S1 FHISIP sebanyak 214 wisudawan, program S1 FKIP sebanyak 1012 wisudawan, program S1 FST sebanyak 11 wisudawan.

Wisuda UT Surabaya kali ini bertemakan "Bergerak Serentak Maju Bersama Membangun Bangsa di Era Baru". Tema tersebut menunjukkan bahwa kunci utama dalam membangun bangsa ini dengan cara "Gotong Royong", oleh karena itu, UT ingin mengajak semua elemen agar UT menjadi perguruan tinggi yang lebih responsif terhadap perubahan, lebih lincah (agile), menghasilkan lulusan yang berkualitas dan pada akhirnya memiliki daya saing.

Sementar aitu, Direktur UT Surabaya, Dr. Suparti, M.Pd, berharap  wisudawan memiliki daya adaptasi yang kuat, menjadi generasi unggul dan inovatif yang mampu bersaing dengan tuntutan paradigma mutakhir dengan terus meningkatkan kompetensi kinerja di tempat masing-masing.  (yan/ns)