2.400 Kurma Ditarget Terbentuk Tahun Ini

Pemkab Sidoarjo terus berupaya meningkatkan perekonomian melalui usaha kecil yang dilakukan kaum perempuan melalui program Kelompok Usaha Perempuan (Kurma).

2.400 Kurma Ditarget Terbentuk Tahun Ini
Rapat evaluasi Program Kurma di kantor Pemkab Sidoarjo.

Sidoarjo, HARIANBANGSA.net - Pemkab Sidoarjo terus berupaya meningkatkan perekonomian melalui usaha kecil yang dilakukan kaum perempuan melalui program Kelompok Usaha Perempuan (Kurma). Tahun ini pemkab mematok target terbentuk 2.400 Kurma.

Pembentukan Kurma kini lebih mudah. Yakni menggunakan pendaftaran online melalui Aplikasi Sipraja. Pj Sekda Sidoarjo Andjar Surjadianto menjelaskan, pihaknya terus menyosialisasikan Program Kurma, melalui kecamatan dan desa.

Selain mengoptimalkan sosialisasi, pemkab meminta kecamatan menggandeng pemerintah desa guna memaksimalkan pendataan para pelaku usaha perempuan di tiap desa.

"Masing-masing kecamatan menggandeng perangkat desa untuk menjaring 7 kelompok setiap desa. Hal ini agar tecapai target Kurma 2023 sebanyak 2.400 kelompok Usaha Perempuan Mandiri," cetusnya, saat rapat evaluasi program Kurma, Kamis (11/5).

Program Kurma kembali digelar tahun ini. Pendaftarannya mulai 10 April-9 Juni 2023. Kriteria penerima Kurma, tiap kelompok beranggotakan 5-10 orang. Syarat penerima Kurma, ber-KTP Sidoarjo. Kemudian, tidak berstatus istri ASN, TNI-Polri, BUMN dan BUMD. Kelompok usaha minimal terbentuk minimal satu bulan, dan anggota kelompok belum pernah mendapatkan Kurma di periode sebelumnya.(sta/rd)