IOH Lakukan Pembaharuan Gerai Indosat Kayoon

Setelah sukses di Jakarta Januari lalu, Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) kembali melanjutkan pembaruan gerainya dengan konsep Fast, Simple & Flexible di 32 Gerai IM3 secara serentak.

IOH Lakukan Pembaharuan Gerai Indosat Kayoon
Jajaran petinggi Indosat usai melakukan pembukaan gerai di Kayoon.

Surabaya, HARIANBANGSA.net - Setelah sukses di Jakarta Januari lalu, Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) kembali melanjutkan pembaruan gerainya dengan konsep Fast, Simple & Flexible di 32 Gerai IM3 secara serentak. Salah satunya dengan tampilan dan konsep baru serta layanan yang terdigitalisasi.

Director & Chief Commercial Officer IOH Ritesh Kumar Singh mengatakan, pembukaan gerai IM3 Kayoon Surabaya dan lainnya ini diharapkan lebih memudahkan, lebih cepat, dan semakin membuat pelanggan nyaman saat berkunjung ke gerai IM3.

"Kami siap memberikan pelayanan yang jauh lebih baik dan nyaman bagi seluruh pelanggan setia. Serta menghadirkan pengalaman digital kelas dunia lewat sistem layanan yang lebih modern," ujarnya, Senin (26/6).

SVP-Head of National Sales IM3 IOH Gede Khrisna Jaya menambahkan, dengan pembaharuan ini diharapkan pelanggan lebih efisien waktu bisa lebih cepat menunggu karena konsep digitalisasi. Selain memiliki gerai juga punya mini gerai. Berukuran 3x3 m2 yang tidak terlalu besar tetapi punya fungsi yang sama.

"Harapannya dengan adanya gerai maupun mini gerai bisa makin dekat dengan pelanggan. Apalagi kita upayakan seefisien mungkin waktu tunggunya. Mini gerai kita targetkan 50 nasional dalam setahun ini," katanya.

Head of Region East Java & Bali Nusra, Soejanto Prasetya mengatakan, dengan memperbaruhi gerai ini, harapannya bagaimana pelanggan dapat menerima pelayanan yang lebih baik dan meningkatkan jumlah pelanggan. Pihaknya akan terus meningkatkan pelayanan.

"Di east region kami saat ini ada 5 gerai dan akan kita tambah menjadi 12. Yang tidak bisa tercover di kota besar ada mini gerai jadi pelanggan tetap bisa menikmati layanan kami," jelasnya.

Pihaknya terus berusaha terdepan. Data dari Google menunjukkan gerai Kayoon ditingkat 4,3 dari angka 5. “Kita berusaha untuk menjadi 4,5. Maksudnya bagaimana servis ke pelanggan terus ditingkatkan agar bisa meningkat angkanya. Bulan depan minimal 4,4-lah," pungkas Gede.(diy/rd)