Serudukan di Traffic Light, Dua Orang Terluka

Kecelakaan melibatkan dua truk boks terjadi di traffic light Jalan Raya Pucang, Kecamatan-Kabupaten Sidoarjo, Rabu (16/3).

Serudukan di Traffic Light, Dua Orang Terluka
Dua truk boks yang terlibat kecelakaan di traffic light Jalan Raya Pucang.

Sidoarjo, HARIANBANGSA.net - Kecelakaan melibatkan dua truk boks terjadi di traffic light Jalan Raya Pucang, Kecamatan-Kabupaten Sidoarjo, Rabu (16/3). Akibatnya, dua orang dilarikan ke rumah sakit.

Kecelakaan itu berawal saat truk boks nopol W 8656 PA yang dikemudikan Agus Riyanto (32) warga Surabaya bersama sepeda motor nopol L 6301 WQ dikendarai Annora asal Buduran, Sidoarjo berhenti di traffic light karena lampu menyala merah.

Saat berhenti itulah, truk dan pengendara sepeda motor tertabrak truk boks nopol B 9080 UCH yang dikemudikan Sartono (41) asal Kemangkon, Purbalingga dari arah belakang. Sehingga truk boks terdorong dan menabrak tiang traffic light.

"Ada tiga kendaraan  yang terlibat. Dua truk dan satu sepeda motor," kata Kanit Penegakan Hukum (Gakkum) Polresta Sidoarjo AKP Sugeng Sulistiyono.

Beruntung dalam kejadian itu tidak sampai memakan korban jiwa, hanya saja seorang pengendara sepeda motor dan sopir truk nopol B 9080 UCH mengalami luka ringan dan dilarikan ke rumah sakit.

Petugas yang berada di lokasi pun tengah melakukan pemeriksaan saksi-saksi untuk mengetahui penyebab kecelakaan itu. "Dikarenakan rem blong atau faktor lain, masih kami selidiki dahulu," pungkas Sugeng.(cat/rd)