Manfaatkan TKD Untuk Budidaya Jeruk Siem

Pemerintah Desa (Pemdes) Pabean, Kecamatan Sedati, berupaya meningkatkan produktifitas pertanian seiring semakin berkurangnya lahan pertanian di Kabupaten Sidoarjo.

Manfaatkan TKD Untuk Budidaya Jeruk Siem
Wabup Subandi didampingi kades Pabean menanam bibit Jeruk Siam Madu.

Sidoarjo, HARIANBANGSA.net - Pemerintah Desa (Pemdes) Pabean, Kecamatan Sedati, berupaya meningkatkan produktifitas pertanian seiring semakin berkurangnya lahan pertanian di Kabupaten Sidoarjo.

Itu dilakukan dengan menanam 500 bibit pohon Jeruk Siam Madu pada lahan tanah kas desa (TKD) Pabean seluas dua hektare, Sabtu (12/2). Penanaman bibit pohon jeruk ini dihadiri oleh Wabup Sidoarjo Subandi dan anggota Komisi C DPRD Sidoarjo, Nurhendriyati Ningsih.

Diketahui 500 bibit pohon jeruk tersebut, merupakan bantuan dari Kementerian Pertanian melalui usulan dari Nurhendriyati Ningsih. Di kesempatan ini, Wabup Subandi berharap produktivitas pertanian di Sidoarjo mengalami peningkatan.

Baik dari segi hasil panen maupun pengelolaan pasca panennya. "Kami ingin memastikan sektor pertanian di Sidoarjo berjalan secara optimal. Sektor pertanian bisa menambah pendapatan bagi warga setempat," cetus Subandi.

Kepala Desa (Kades) Pabean Sriatun menjelaskan, pembibitan Jeruk Siam Madu menjadi salah satu bagian penting yang akan dikelola oleh desa.  "Karena tanpa adanya bibit yang baik akan sulit untuk menghasilkan tanaman dengan hasil panen yang baik," ungkapnya.

Dengan adanya bantuan dari Kementerian Pertanian itu, Sriatun berharap produk buah lokal yang berkualitas semakin mudah didapatkan, terutama Jeruk Siam Madu yang saat ini dibudidayakan di Desa Pabean.

"Saat panen nanti, harapannya kita bisa difasilitasi oleh Dinas Pertanian Sidoarjo, dengan membantu memasarkannya, baik online maupun offline," pungkasnya. (sta/rd)