Tingkatkan SDM Wartawan, PWI Magetan Gelar MoA dengan Unmer Madiun

Bupati Magetan, Suprawoto mengatakan sangat mendukung kerjasama yang telah disepakati tersebut, karena sebagai peningkatkan SDM para wartawan khususnya anggota PWI Kabupaten Magetan.

Tingkatkan SDM Wartawan, PWI Magetan Gelar MoA dengan Unmer Madiun
Penandatanganan MoA antara PWI Magetan dengan Unmer Madiun di Pendopo Surya Graha Magetan. (Foto: Anton/HARIAN BANGSA)

Magetan, HB.net  - Menjalin kerjasama dalam bidang pendidikan, khususnya dalam peningkatan SDM wartawan, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Magetan melakukan penandatangan Memorandum of Agreement (MoA) dengan Universitas Merdeka (Unmer) Madiun, Rabu (17/05/2023).

Bertempat di ruang jamuan Pendapa Surya Graha Magetan, Penandatanganan kerjasama antara PWI Kabupaten Magetan dengan Unmer Madiun disaksikan oleh Bupati Magetan, Suprawoto yang didampingi Kepala Diskominfo Magetan, Cahaya Wijaya.

Dalam sambutannya, Bupati Magetan, Suprawoto mengatakan sangat mendukung kerjasama yang telah disepakati tersebut, karena sebagai peningkatkan SDM para wartawan khususnya anggota PWI Kabupaten Magetan.

"Orang terpelajar itu adalah pemilik masa lalu, tetapi orang terpelajar dan masih mau terus belajar itulah pemilik masa depan. Jadi jangan berhenti untuk belajar, apalagi teman-teman media karena media merupakan fungsi kontrol," kata Suprawoto.

Sementara itu, menurut Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Magetan, Noorbiyanto, untuk menambah pengetahuan di bidang jurnalistik tidak hanya pengetahuan ketika di lapangan, tetapi juga harus mau belajar.

"Harapan kami, kualitas SDM wartawan yang ada di Magetan khususnya anggota PWI Magetan bisa lebih meningkat lagi dengan adanya kesepakatan antara PWI Magetan dengan Unmer Madiun ini," ujar Norik, sapaan akrab Noorbiyanto.

Disisi lain, Rektor Unmer Madiun, Tatik Mulyati yang hadir didampingi Dekan Fakultas Hukum Unmer Madiun, Sigit Sapto Nugroho, mengatakan jika Universitas Merdeka (Unmer) Madiun siap memberikan fasilitas untuk para wartawan yang ingin menambah pengetahuan.

"Nanti untuk teman-teman wartawan jika ingin kuliah masuk di kelas karyawan, itu mungkin akan ada perbedaan dengan mahasiswa kelas reguler dan itu nanti ada juga sedikit perbedaan masalah biayanya. Tetapi untuk waktu kuliahnya, bisa dipersingkat tanpa mengurangi pembelajaran," ujarnya.

Selanjutnya, Tatik Mulyati berharap dengan ditandatanganinya kerjasama antara PWI Magetan dan Unmer Madiun bisa membantu para wartawan di Kabupaten Magetan untuk lebih mengembangkan pengetahuan.

"Semoga kemitraan seperti ini bisa terus berjalan nantinya. Dan untuk teman-teman wartawan yang ingin mendaftar tahun ajaran 2023-2024 akan dimulai bulan Agustus dan September, insyaallah Unmer Madiun akan membuka kembali kelas karyawan," tandasnya.Sebagai informasi, Universitas Merdeka (Unmer) Madiun adalah salah satu universitas yang paling diminati di Karesidenan Madiun. Universitas ini memiliki 5 Fakultas dan 9 Prodi, mulai dari Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi, Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu Politik dan juga Fakultas Pertanian dimana sudah terakreditasi Baik, bahkan Baik Sekali. (ton/ns)