SGN Lakukan Penandatanganan PKS dengan PTPN I
Surabaya, HB.net - Guna mengoptimalkan pengelolaan dan pengolahan komoditas tebu, anak perusahaan Holding Perkebunan SGN (PT Sinergi Gula Nusantara) teken Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I terkait integrasi on farm dengan off farm, di Jakarta, Jumat (09/08).
”Kerjasama ini bertujuan meningkatkan produktivitas dan efisiensi pengelolaan on farm melalui integrasi bisnis tebu secara end to end”, ungkap Direktur Utama SGN Mahmudi, usai penandatanganan tersebut.
Sementara itu, Direktur Utama PTPN III (Persero) Holding Perkebunan Moh. Abdul Ghani menyebut integrasi bisnis tebu antara on farm dan off farm akan menjaga keseimbangan Plant Cane dan Ratoon, penentuan jadwal tanam dan panen yang tepat menjadi kunci untuk mencapai produksi gula optimal.
“Penandatanganan KSO ini merupakan tonggak sejarah, sebagai langkah transformasi untuk mempercepat swasembada gula konsumsi pada tahun 2028,” ujar Moh. Abdul Ghani.(mid/ns)