Koni dan Perbasi Gelar Kejurkab Piala Bupati Saring Bibit Muda Pebasket
Kejurkab bola basket Piala Bupati Probolinggo ini dibuka Pj Bupati Probolinggo H. Ugas Irwanto, S.Sos., M.Si. Pembukaan ini ditandai dengan penekanan tombol sirine dan lemparan menembak bola basket pertama ke ring basket (shooting).
Probolinggo, HB.net - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Probolinggo bersama Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Probolinggo menggelar kejuaraan kabupaten (kejurkab) bola basket Piala Bupati Probolinggo antar SMA/SMK/MA se-Kabupaten Probolinggo di GOR Sasana Krida Kota Kraksaan.
Kejurkab bola basket Piala Bupati Probolinggo ini dibuka Pj Bupati Probolinggo H. Ugas Irwanto, S.Sos., M.Si. Pembukaan ini ditandai dengan penekanan tombol sirine dan lemparan menembak bola basket pertama ke ring basket (shooting).
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum Pengprov Perbasi Jawa Timur Grace Evi Ekawati menyerahkan penghargaan kepada pihak-pihak yang berkontribusi kepada bola basket diantaranya Pj Bupati Ugas Irwanto, Ketua Umum KONI, Zainul Hasan, Ketua Umum Pengkab Perbasi Probolinggo Suhud serta beberapa pelatih bola basket di Kabupaten Probolinggo.
Untuk kejurkab bola basket Piala Bupati Probolinggo ini, Pj Bupati Ugas memberikan hadiah uang pembinaan tambahan kepada juara 1 sebesar Rp 2 juta, juara 2 sebesar Rp 1,5 juta dan juara 3 sebesar Rp 1 juta.
Ketua Umum Pengprov Perbasi Jawa Timur Grace Evi Ekawati mengungkapkan akan memberikan dukungan penuh kepada atlet-atlet bola basket Kabupaten Probolinggo. Termasuk memberikan kesempatan untuk mengikuti latihan tanding dengan tim-tim kuat di Jatim
Pj Bupati Ugas mengatakan, basket ini bisa menjadi jalan bagi anak-anak muda Kabupaten Probolinggo untuk meraih masa depan yang lebih baik. Bukan hanya sebagai hobi atau ekstrakurikuler semata, tetapi sebagai olahraga prestasi yang menjanjikan.
“Atlet bola basket kita mempunyai semangat, tetapi masih belum beruntung. Salah satunya adalah karena masih kurang jam terbang. Tentunya sebuah peluang karena Ibu Ketua Umum Perbasi Jawa Timur menawarkan untuk latih tanding bagi atlet Kabupaten Probolinggo,” katanya. (ndi/diy)