Bupati Jember Resmikan MPP
Kehadiran MPP ini diharapkan mampu menjadi solusi birokrasi dan lelauanan publik yang lebih cepat dan terpusat, tanpa harus melului proses yang rumit.
Jember, HB.net - Bupati Jember, Hendy Siswanto resmi meluncurkan fasilitas Mall Pelayanan Publik (MPP) Jember di kawasan kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelanyanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Senin (06/11/2023).
Kehadiran MPP ini diharapkan mampu menjadi solusi birokrasi dan lelauanan publik yang lebih cepat dan terpusat, tanpa harus melului proses yang rumit. "Ini sangat bagus sekali karena pelayanan yang cepat itu yang dibutuhkan masyrakat saat ini,meskipun ini hanya Soft Launching," ungkap Hendy usai peresmian.
Hendy mengaku MPP ini telah melakukan masa uji coba yang dilakukan sejak tahun lalu, hal itu tentunya menyeleksi apa yang kurang dan perlu diperbaiki. "Pastinya juga melihat respon masyrakat, ternyat banyak yang suka dengan pelayanan ini," ujarnya.
MPP sendiri telah memfasilitasi pelayanan dari 22 instansi yang mencakup 237 jenis layanan. "Jujur ini luar biasa, jadi masyrakat yang mau urus hal soal administrasi, perijanan bisa disini, untuk detailnya saya lupa ya yang pasti ini bisa melayani hingga ratusan," katanya.
Ia berharap, kebedaraan layanan MPP mampu menjadi solusi layanan terbaik, serta pengurusan izin berbasis satu pintu dan terpusat bagi masyrakat. Tak lupa Hendy juga mengimbau kepada jajaranya untuk mengencarkan sosialisasi MPP.
"Nah tugas OPD nanti harus lakukan sosialisai kepada masyarakat, agar tahu bahwa Jember mempunyai MPP dan juga soal kelengkapan domumen untuk mengajukan pelayanan juga harus diberitahu biar nggak bingung dong," tandasnya.
Salah satu warga, Edi Prayitno mengaku cukup terbantu dengan adanya MPP ini karena proses yang tidak terlalu lama. "Jujur ini sangat membantu masyrakat mas, karena saya mengurus izin reklame sangat cepat dan relatif singkat," ungkapnya.
Pemkab Jember sendiri masih akan terus membenahi layanan serta fasilitas di MPP sebelum dibuka secara penuh atau Grand Launching. (aji/yud/diy)