Geger, Mayat Perempuan di Kebun Tebu

Warga Dusun Kedawung, Desa Gemekan, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, Rabu (30/9) digemparkan dengan penemuan mayat di lahan tebu.

Geger, Mayat Perempuan di Kebun Tebu
Kondisi mayat saat ditemukan. Sofran/ HARIAN BANGSA

Mojokerto, HARIAN BANGSA.net - Warga Dusun Kedawung, Desa Gemekan, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, Rabu (30/9) digemparkan dengan penemuan mayat di lahan tebu. Kondisi jenazah tinggal tulang belulang namun masih mengenakan kaos dan celana.

Kejadian ini berlangsung pukul 08.00 WIB. Hal ini berawal ketika seorang buruh tebang yang bekerja di lahan milik Gufron mendadak menemukan sesosok mayat yang tertutup daun tebu kering (blarak).

Selanjutnya pemilik lahan bersama perangkat melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Sooko. Usai mendapatkan Iaporan tersebut,  Kapolsek Sooko, AKP Amat mendatangkan Tim Inafis dari Polres Mojokerto. "Saat ini kami belum tahu jenis kelamin maupun usia korban. Masih menunggu hasil olah TKP dari Tim Inafis, " terangnya.

Pihaknya sudah melakukan penyebaran informasi.  Menurut kapolsek, barang kali ada salah satu anggota keluarga yang hilang atau tidak ada kabar di sekitar wilayah Desa Gemekan. Hasilnya juga  belum ada laporan masuk dari warga.

 "Untuk sementara bisa dipastikan korban bukan merupakan warga Desa Gemekan, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto. Sebab, tidak ada informasi orang hilang di sekitar sini," tambahnya.

Sementara itu, terpisah, menurut Jaenal yang merupakan Komandan Relawan Birunya Cinta mengatakan, jika mayat tersebut berjenis kelamin perempuan. Perkiraan umurnya 40 tahun.

Bagi yang merasa kehilangan anggota keluarganya dengan ciri-ciri tersebut silakan menghubungi Polres Mojokerto. "Untuk mayatnya saat ini sudah dibawa ke kamar mayat RSUD Prof. Dr. Soekandar Mojosari," pungkasnya.(sof/rd)