Kunjungi SLB, Bupati Ikfina Terharu
Momen kebersamaan Bupati Ikfina Fatmawati dengan para Siswa Luar Biasa (SLB) Kedungmaling, Kecamatan Sooko dan Sekolah Inklusi Nurul Islam Sumengko mengharu biru.
Mojokerto, HARIANBANGSA.net - Momen kebersamaan Bupati Ikfina Fatmawati dengan para Siswa Luar Biasa (SLB) Kedungmaling, Kecamatan Sooko dan Sekolah Inklusi Nurul Islam Sumengko mengharu biru.
Orang nomor satu itu dengan sayang berbincang dan mengusap anak-anak berkebutuhan khusus tersebut dalam kunjungannya, Kamis (13/4).
Bupati Ikfina menanyakan kabar mereka satu persatu dan berbicara seperti ibu dengan anak-anaknya. "Yang ini siapa namanya, sudah kelas berapa," ucap bupati.
"Saya titip anak-anak. Mereka ini sangat spesial. Bagaimana Anda semua memberikan yang terbaik kepada anak-anak agar kelak menjadi bekal masa depannya," pesannya.
Beberapa anak menjawab pertanyaan bupati dengan polos. Sungguh pemandangan yang menyentuh hati.
Hampir dua jam bupati di sekolah ini. Ia juga menyerahkan paket bingkisan kepada siswa SLB Semesta Llhuarrr Biasa . Tak lupa, Bupati Ikfina juga menyampaikan pesan kepada para tenaga pendidik dan orang tua, untuk selalu memberikan yang terbaik kepada anak-anak.
Dalam kegiatan kali ini, sedikitnya 89 penerima paket yang berasal dari SLB Semesta Llhuarrr Biasa dan 72 penerima yang berasal dari SD Inklusi Sumengko Jatirejo. (yep/rd)