Gubernur Khofifah Buk aEast Java Green Scout Innovation  yang Digagas Karda Pramuka Jatim

“Apalagi saat ini pandemi Covid-19 seperti sekarang ini tentunya gerakan Pramuka menjadi garda terdepan dalam sosialisasi ke masyarakat akan bahaya pandemi,”ujar Khofifah.

Gubernur Khofifah Buk aEast Java Green Scout Innovation  yang Digagas Karda Pramuka Jatim

SURABAYA, HARIANBANGSA.net - Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, didampingi Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jatim Saifullah Yusuf, membuka secara resmi East Java Green Scout Innovation. Kegiatan positif menciptakan gerakan kerelawanan yang diprakarsai Gerakan Pramuka Kwarda Jatim.

Kegiatan melibatkan 1.100 anggota Pramuka penegak dan pandega dari 11 titik/zona Kabupaten dan Kota di Jawa Timur.

Dalam sambutannya Gubernur Jawa Timur yang juga sebagai Ketua Majelis Pembina Daerah (Mabida) Pramuka Jawa Timur, menyampaikan rasa bangganya kepada para Pramuka Jatim yang selelu ikut membantu berbagai program pemerintah.

“Apalagi saat ini pandemi Covid-19 seperti sekarang ini tentunya gerakan Pramuka menjadi garda terdepan dalam sosialisasi ke masyarakat akan bahaya pandemi,”ujar Khofifah Selasa (15/9).

Dalam kaitannya denga  Green Scout Inovation upaya menjaga lingkungan hidup buka lagi menjadi tuntutan tapi sudah menjadi kebutuhan.

Untuk itu Gubernur mengajak kepada Pramuka di seluruh 38 Kabupaten dan Kota se Jatim untuk melakukan ikhtiar bagaimana ketahanan pangan kita selalu terjaga, jika ada tetangga kita memiliki rumah tidak layak huni bagaimana mencari solusi biar ventilasinya bagus dan sanitasinya terjaga.

“Saya memang usul ke kakak Saifullah Yusuf untuk acara seperti ini sebaiknya di out door atau open space sehingga dimungkinkan suasana lebih sehat bagi kita semua,”tegas Khofifah.

Sementara itu Ketua Kwarda Pramuka Jatim mengucapkan rasa terima kasih setinggi-tingginya kepada Gubernur Jawa Timur atas support yang diberikan untuk kemajuan Pramuka Jatim.

“Kegiatan-kegiatan Pramuka di Jatim ini banyak ditiru oleh provinsi-provinsi lain seperti East Java Green Scout Innovation ini,” kata Gus Ipul

Gus Ipul juga mengatakan bahwa hasil dari acara seperti ini banyak menghasilkan prestasi baik tingkat nasional dan internasional. Gus Ipul juga mencontohkan ada anggota Parmuka Jawa Timur bernama Bella asal Madiun yang memenangkan lomba foto se Asia Pasifik. (dev/ns)