Mortir Kuno Aktif Ditemukan di Pekarangan Warga Tuban

Saat menggali tanah, bapak tidak sengaja menemukan benda tersebut, dan langsung menghubungi Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas," terang Qodir.

Mortir Kuno Aktif Ditemukan di Pekarangan Warga Tuban
Lokasi ditemukannya mortar dipasang garis polisi untuk pengamanan saat evakuasi.

Tuban, HB.net - Sebuah mortir kuno yang diduga peninggalan zaman penjajahan belanda ditemukan di pekarangan rumah warga. Mortir yang diketahui masih aktif itu ditemukan di rumah Sunoto warga Desa Padasan, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, Selasa (6/9/2022).

Qodir anak pemilik rumah menyampaikan, mortir dengan diameter 8 centimeter dan panjang 42 centimeter itu ditemukan saat bapaknya menggali tanah untuk pembuatan pondasi rumah.

"Saat menggali tanah, bapak tidak sengaja menemukan benda tersebut, dan langsung menghubungi Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas," terangnya.

Mendapat laporan penemuan mortir tersebut, jajaran Polsek setempat langsung menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan pengamanan disekitar lokasi. Guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, pihak keamanan langsung melakukan pengamanan dan memasang garis polisi disekitar lokasi.

Kemudian, tim Jibom Polda Jatim yang tiba di TKP langsung melakukan evakuasi dan membawa mortir aktif itu ke lapangan tembak di Desa Pompongan, Kecamatan Kerakurak untuk di ledakkan.

"Setelah dievakuasi ke lokasi yang aman, mortir itu langsung diledakkan tim Jibom Polda Jatim," pungkasnya. (wan/ns)