Owner Tenang Jaya Sejahtera Bagi Sembako

Owner Tenang Jaya Grup Tulus Widodo membagi-bagi sembako di Desa Ngares Kecamatan Gedeg sebanyak 64 paket, Desa Kedungsari sebanyak 1.156 paket, dan Desa Mojojajar, Kecamatan Kemlagi sebanyak 805 paket, Rabu (5/5).

Owner Tenang Jaya Sejahtera Bagi Sembako
Tulus Widodo saat memberikan paket sembako ke warga.

Mojokerto, HARIAN BANGSA.net - Owner Tenang Jaya Grup Tulus Widodo membagi-bagi sembako di Desa Ngares Kecamatan Gedeg sebanyak 64 paket, Desa Kedungsari sebanyak 1.156 paket, dan Desa Mojojajar, Kecamatan Kemlagi sebanyak 805 paket, Rabu (5/5).

Dalam kesempatan tersebut Tulus menyampaikan semoga bantuan yang diberikan dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok. "Kita harapkan bantuan yang sudah diberikan bisa bermanfaat dan membantu meringankan beban masyarakat sekitar, " terangnya.

Humas perusahan Rudi menambahkan,  kegiatan tersebut bertepatan merayakan hari ulang tahun Tulus Widodo. Serangkaian kegiatan seperti acara kataman Quran di oleh sejumlah karyawan. Kemudian, dilakukan pembagian sembako di tiga tempat.  "Paket sembako berisi beras, mi instan, minyak dan gula, " tambahnya.

Terpisah saat ditemui, Samin (62), salah satu warga yang menerima paket sembako mengucapkan terima kasih kepada Tulus Widodo. Dirinya mendoakan semoga selalu diberikan kesehatan dan panjang umur.

"Alhamdilah sudah diberikan paket sembako. Ini sangat berarti bagi kami sekeluarga. Khususnya pada waktu seperti saat ini di masa pandemi, " ungkapnya.

Pembagian paket sembako di tiga tempat berlangsung tertib dan mematuhi protokol kesehatan. Warga yang datang sebelum masuk ke lokasi diwajibkan mencuci tangan, memakai masker, dan selalu menjaga jarak. (sof/rd)