Truk Boks Vs Truk Tronton di Tol Jombang

Sebuah truk boks blind van ringsek pada bagian depan setelah menghantam truk tronton di jalan tol km 688.600 jalur B.

Truk Boks Vs Truk Tronton di Tol Jombang
Kondisi truk boks yang ringsek usai menghantam truk tronton. Aan Amrulloh/ HARIAN BANGSA

Jombang, HARIAN BANGSA.net - Sebuah truk boks blind van ringsek pada bagian depan setelah menghantam truk tronton di jalan tol km 688.600 jalur B. Tepatnya di Dusun Juwet, Desa Kedunglosari, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, Selasa (16/2), sekira pukul 03.30 WIB.

Peristiwa tersebut bermula ketika truk boks nopol B 9215 UCX, yang dikemudikan M. Rizky Auliyak (33), asal Jalan Terusan Dusun Sudimoro, Desa Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kabupaten Malang, melaju dari arah timur ke barat.

Saat di lokasi kejadian, pengemudi truk boks kurang menjaga jarak sehingga menabrak truk tronton nopol W 8029 D, yang dikemudikan Satimin (47), warga Dusun Masaran, Desa Buker, Kecamatan Njringik, Kabupaten Sampang, dari arah belakang.

“Truk boks ini kurang bisa menjaga jarak aman, sehingga menabrak dari belakang truk tronton, yang berjalan searah didepannya, dari arah timut ke barat,” terang Kanit Lakalantas Polres Jombang Iptu Sulaiman.

Akibat insiden tersebut, satu orang penumpang mobil boks yang bernama Dery Miswantoro (27), warga Jalan Wijaya Kusuma, Desa Mulyoagung, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, mengalami luka.

“Penumpang mobil boks mengalami luka cidera otak ringan dan dilarikan ke RSUD Jombang, untuk mendapatkan perawatan medis,” tegas Sulaiman.

Polisi yang tiba di lokasi segera melakukan evakuasi dan olah TKP.  Saat ini, kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan di kantor Satlantas Polres Jombang. Petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap dua saksi mata, yang melihat secara langsung kejadian.(aan/rd)