Walikota dan Kapolres Sidak PT. Samator, Pastikan Oksigen Aman

Ia  melakukan inspeksi mendadak ke PT. Samator yakni filling station atau tempat pengisian tabung oksigen yang disuplay untuk 5 daerah salah satunya Kota dan Kabupaten Probolinggo.

Walikota dan Kapolres Sidak PT. Samator, Pastikan Oksigen Aman
Suasana saat Walikota dan Polres Probolinggo melakukan sidak oksigen.
Walikota dan Kapolres Sidak PT. Samator, Pastikan Oksigen Aman

Probolinggo, HB.net - Kelangkaan Tabung oksigen disejumlah daerah mendapat perhatian serius Walikota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin. Untuk memastikan di Probolinggo masih aman. Ia  melakukan inspeksi mendadak ke PT. Samator yakni filling station atau tempat pengisian tabung oksigen yang disuplay untuk 5 daerah salah satunya Kota dan Kabupaten Probolinggo.

Sebelum mendatangi PT. Samator, rombongan Walikota yang juga diikuti Kapolresta, AKBP R.M Jauhari dan Kajari, Hartono dan Dandim, Letkol Infantri Imam Wibowo mendatangi beberapa RSUD. Di RSUD dr.Mohamad Saleh untuk memastikan stok oksigen dalam kondisi cukup.

Khususnya di masa penambahan kasus Covid19 ini, tim RSUD dr.Moh Saleh diharapkan bisa mengantisipasi dengan menambah cadangan tabung oksigen. Selain itu, wali kota juga menyempatkan melihat tempat isolasi di ruang Anggrek. Titik kunjungan berikutnya tempat karantina Rusunawa Mayangan. Kunjungan selanjutnya ke stasiun pengisian gas oksigen milik Samator di kawasan Dringu. Titik peninjauan terakhir sekaligus evaluasi singkat yakni di Pos PPKM Darurat Gladak Serang.

"Tentunya saya berharap ada penambahan stok di Rumah Sakit dr Moh Saleh terkait ketersediaan oksigen. Karena kita tidak ingin ada kekosongan oksigen di rumah sakit. Kami minta supplier PT Samator untuk meningkatkan reserver oksigen yang ada di rumah sakit," harapnya.

Kepala Filling Station Samator Probolinggo, Donny Priambodo menjelaskan, pihaknya terus mengusahakan permintaan oksigen di rumah sakit (RS) terpenuhi. "Per hari kami mampu (mengisi) 500 sampai 600 tabung di RS. Jadi untuk (RSUD dr. Moh) Saleh saja kami bisa mengirim per hari itu 200 tabung," beber Donny.

Tidak hanya di Kota, Kabupaten Probolinggo juga melakukan siaga tabung oksigen untuk RSUD. Kapolres Probolinggo, Tengku Arsya Khadafi juga melakukan sidak ke PT. Samator Dring yang merupakan tempat pengisian isi ulang tabung oksigen untuk pasien atau RSUD.

Disana, Kapolres yang baru beberapa bulan menjabat ini memastikan ketersedian pasokan oksigen untuk RSUD. "Kita memastikan, jika apakah tabung oksigen apa masih aman. Jadi, setelah kita sidak, semuanya masih normal dan aman. Jadi, tidak ada yang perlu dikwatirkan," ujar Kapolres.

Ada dua lokasi yang sudah dilakukan penyecekan. "Masih taraf aman. Namun, saat ini memang ada lonjakan kebutuhan dan saat ini masih bisa dipenuhi. Insyaallah, untuk Probolinggo masih bisa dicukupi dan aman," tegasnya. (ndi/diy)