GP Ansor Siap Kerjasama Wujudkan Kemandirian Ekonomi

Dalam pertemuan itu, Taufik menyambut hangat kehadiran Pengurus GP Ansor Kota Probolinggo dan menyampaikan apresiasi atas peran aktif organisasi tersebut dalam mendukung berbagai kegiatan sosial dan keagamaan di Kota Probolinggo.

GP Ansor Siap Kerjasama Wujudkan Kemandirian Ekonomi
Pengurus GP Ansor saat bertemu Pj Wali kota di Pemkot Probolinggo.

Probolinggo, HB.net - Penjabat M. Taufik Kurniawan menerima kunjungan dari Pengurus Cabang Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) Kota Probolinggo di ruang transit kantor wali kota setempat, Rabu (05/02/2025). Kunjungan ini merupakan bentuk silaturahmi dan komunikasi yang baik antara Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo dengan organisasi kepemudaan tersebut.

Dalam pertemuan itu, Taufik menyambut hangat kehadiran Pengurus GP Ansor Kota Probolinggo dan menyampaikan apresiasi atas peran aktif organisasi tersebut dalam mendukung berbagai kegiatan sosial dan keagamaan di Kota Probolinggo.

Pria yang baru menjabat sekitar empat bulan itu berharap, GP Ansor dapat terus berkolaborasi dengan pemerintah kota dalam mewujudkan berbagai program yang bermanfaat bagi masyarakat.

"Harapannya adalah Ansor itu bisa menjadi organisasi yang mandiri, bisa menciptakan generasi-generasi penerus dan bisa membuka peluang-peluang terkait dengan lapangan kerja, juga terkait dengan inovasi-inovasi untuk membangun Kota Probolinggo lebih baik lagi,” ujarnya.

Pimpinan GP Ansor Kota Probolinggo Salamul Huda menjelaskan maksud dan tujuannya.  “Kita sudah terbentuk secara terstruktur kepengurusan pimpinan cabang, kita mempresentasikan bahwasanya program-program Ansor ke depan. Tentunya apa yang menjadi program Ansor ini ada kaitan dan kolaborasi untuk pengembangan skill kader, ada support-support yang kita terima. Salah satunya Ansor ke depan membuat kemandirian secara ekonomi,” jelasnya.

Sesuai dengan mottonya, yaitu GP Ansor “BISA”. Yaitu, Bisnis, Inovatif, Sumber daya dan Anak Muda. “Produk-produk tentang ekonomi akan muncul di tingkat kecamatan dan ranting-ranting. Beberapa pimpinan anak cabang (PAC) sudah ada usaha yang dibentuk yang dinaungi cabang dan koperasi. Maka kita mengkoordinir usaha yang dilakukan sahabat-sahabat Ansor agar usahanya itu terakomodir dan usahanya akan berkesinambungan antara PAC,” urainya.

Salamul juga menyebutkan beberapa usaha yang telah dilakukan oleh jajarannya. Yaitu, penggemukan kambing di wilayah Kecamatan Kademangan, usaha air mineral dan marning di Kecamatan Wonoasih) dan usaha cafe di Kecamatan Kedopok.

“Bisnis terkait ekonomi yang dimaksud bakal dibangun melalui Badan Usaha Milik Ansor (BUMA). Tentunya ini untuk kemandirian secara organisasi,” terangnya. (ndi/diy)