Kantongi Sabu, Dopeng Dibekuk Polisi

Satuan Reserse Narkoba Polresta Sidoarjo berhasil meringkus M. Ainur Rofiq alias Dopeng warga Sukodono, lantaran terlibat penyalahgunaan narkoba.

Kantongi Sabu, Dopeng Dibekuk Polisi
M. Ainur Rofiq alias Dopeng yang ditangkap polisi.

Sidoarjo, HARIAN BANGSA.net- Satuan Reserse Narkoba Polresta Sidoarjo berhasil meringkus M. Ainur Rofiq alias Dopeng warga Sukodono, lantaran terlibat penyalahgunaan narkoba.

Kasat Reskoba Polresta Sidoarjo AKP M Indra Najib mengatakan, tersangka berhasil diringkus petugas saat berada di depan gerbang pabrik PT Puji Lestari. "Kami tangkap usai mengambil sabu," katanya, Selasa (21/7).

Tentu penangkapan itu, lanjut Indra, berdasarkan laporan terkait peredaran narkoba di kawasan Sukodono, Sidoarjo. "Identitasnya sejak lama sudah kami kantongi," terangnya.

Saat dilakukan penangkapan, petugas juga melakukan  penggeledahan. Hasilnya, petugas menemukan dua paket sabu masing-masing berat 0,30 gram dan 0,28 gram. "Sabu itu disimpan di saku celananya," ucapnya.

Saat diperiksa petugas, tersangka mengaku mendapatkan barang haram itu dari seseorang bernama Moh. Fadil alias Dalbo seharga Rp 400 ribu. "Ia mengaku baru saja mengambil sabu itu dari seorang sekuriti pabrik," ucapnya.

Tak ingin kehilangan target utamanya, petugas langsung masuk ke dalam pabrik tempat Fadil bekerja. Dan seketika itu, Fadil juga berhasil ditangkap. "Keduanya langsung kami gelandang ke Mapolreata Sidoarjo untuk diperiksa lebih lanjut," pungkasnya.(cat/rd)