Kapolresta Banyuwangi Baksos Sembari Sosialisasi Prokes

Kapolresta banyuwangi menggelar bakti sosial sekaligus sosialisasi kepada masyarakat untuk selalu mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) hingga ke pelosok Desa.

Kapolresta Banyuwangi Baksos Sembari Sosialisasi Prokes
Kapolresta Banyuwangi ketika acara bakti sosial
Kapolresta Banyuwangi Baksos Sembari Sosialisasi Prokes

BANYUWANGI, HB.net - Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Arman Asmara Syarifuddin SIK menggelar bakti sosial sekaligus sosialisasi kepada masyarakat untuk selalu mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) hingga ke pelosok Desa.

Bakti sosial yang bertemakan TNI-Polri Peduli Covid-19 tersebut, merupakan bentuk implementasi Presisi Kapolri yang prediktif, responsibilitas, transparansi, dan berkeadilan. Kali ini, orang nomor satu di lingkungan Polresta Banyuwangi itu menggelar bakti sosial di Kecamatan Licin Banyuwangi, Jumat (5/2).

Didampingi Forpimka setempat dan personil TNI-Polri, Kapolresta memberikan bantuan sembako dan membagikan masker kepada kaum dhuafa dan anak yatim piatu. Dalam kesempatan tersebut, Kapolresta mendatangi kediaman Muhammad Riqi (10), bocah yatim piatu penderita hydrocephalus di Dusun serampon, Desa Segobang, Kecamatan Licin, Banyuwangi.

“Bakti sosial yang dilaksanakan hari ini adalah bentuk kepedulian TNI-Polri terhadap warga masyarakat yang terdampak Covid-19,” kata Arman. “Hal ini juga merupakan bentuk implementasi Presisi Kapolri yang prediktif, responsibilitas, transparansi, dan berkeadilan,” imbuhnya.

Selain mendatangi kediaman bocah penderita hydrocephalus, rombongan Kapolresta juga mendatangi kaum dhuafa dan anak yatim piatu lainya di wilayah setempat. “Kami berharap semoga dengan adanya Bansos tersebut dapat bermanfaat dan digunakan dengan sebaik-baiknya untuk keperluan sehari-hari,” harapnya.

Kapolresta juga menyampaikan kepada warga masyarakat penerima bansos tersebut akan pentingnya prokes dalam pencegahan Covid-19. “Patuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, sering mencuci tangan dan menjaga jarak serta jauhi kerumunan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” pungkasnya. (guh/diy)