Motorola Luncurkan moto g45 5G

Motorola, pelopor dunia dalam teknologi mobile, resmi kembali ke Indonesia dengan meluncurkan moto g45 5G.

Motorola Luncurkan moto g45 5G
Dari kiri ke kanan Regional Director-GTAP Motorola APAC Mahes Alanthat, Country Head Motorola Indonesia Bagus Prasetyo, dan Marketing Head Motorola Asia Pacific Shivam Ranjan.

Jakarta, HARIANBANGSA.net - Motorola, pelopor dunia dalam teknologi mobile, resmi kembali ke Indonesia dengan meluncurkan moto g45 5G. Didukung oleh prosesor Snapdragon® 6s Gen3, smartphone ini menghadirkan performa tercepat di segmennya serta menawarkan 13 band 5G, memastikan konektivitas 5G yang unggul, siap untuk masa depan, dan kompatibel secara global.

Dirancang dengan gaya dan kenyamanan, moto g45 5G menampilkan Vegan Leather ultra-premium dalam tiga varian warna yang dikurasi oleh Pantone, menjadikannya salah satu smartphone tertipis dan teringan di segmennya. Smartphone ini juga dilengkapi kamera 50MP Quad Pixel, kamera selfie 16MP, serta layar 6,5 inci 120Hz dengan perlindungan Gorilla® Glass 3 untuk pengalaman menonton yang lebih baik.

Selain itu, Dual Stereo Speakers dengan Dolby Atmos® menghadirkan kualitas suara yang imersif. Smartphone moto g45 5G juga hadir dengan software eksklusif Motorola seperti Moto Gestures (chop-chop untuk flashlight, dan twist-twist untuk kamera), Smart Connect, Moto Secure, Family Spaces, dan masih banyak lagi untuk meningkatkan pengalaman pengguna. Dengan performa yang kuat, desain premium, dan fitur unggulan di kelasnya, moto g45 5G menetapkan standar baru bagi smartphone 5G terjangkau di Indonesia.

“Kami sangat bersemangat memperkenalkan moto g45 5G, smartphone 5G paling stylish dan berperforma tinggi di segmen terjangkau Indonesia. Peluncuran ini bertujuan untuk menghadirkan pengalaman 5G terbaik bagi lebih banyak masyarakat Indonesia dengan harga yang lebih mudah diakses,” ungkap Country Head Motorola Indonesia Bagus Prasetyo, Rabu (19/2).

Moto g45 5G menawarkan pengalaman lengkap tanpa kompromi dengan performa yang kuat, desain premium, gesture stylish, fitur perangkat lunak yang inovatif, layar imersif, serta sistem kamera canggih. Semuanya dipadukan dengan konektivitas 5G paling canggih. “Kami yakin smartphone ini akan menjadi tolok ukur baru di segmen 5G terjangkau dan menjadikan fitur premium 5G lebih mudah diakses oleh konsumen Indonesia,“ imbuh Bagus Prasetyo.

Moto g45 5G menghadirkan desain ultra-premium dan lapisan vegan leather yang memberikan kesan mewah saat digenggam. Dirancang untuk ketahanan, perangkat ini memiliki sertifikasi tahan air IP52, melindungi dari tumpahan, percikan, dan hujan ringan. Dengan profil ultra-tipis 8mm dan bobot ringan 183g, smartphone ini nyaman untuk digunakan. Tersedia dalam tiga warna menawan yang dikurasi oleh Pantone: Brilliant Blue, Brilliant Green, dan Viva Magenta.

Didukung oleh prosesor Snapdragon® 6s Gen3, moto g45 5G menghadirkan performa tercepat di segmennya, memungkinkan pengguna menikmati pengalaman gaming dan multitasking ke level baru dengan harga terjangkau.

Moto g45 5G menghadirkan kamera utama 50MP Quad Pixel dengan kejelasan luar biasa dan detail yang hidup dalam segala kondisi pencahayaan. Teknologi Quad Pixel meningkatkan sensitivitas cahaya hingga 4 kali, memastikan hasil foto yang memukau baik siang maupun malam.  Untuk selfie, kamera depan 16MP menghasilkan potret tajam dan detail. Sementara kamera Macro Vision 2MP memungkinkan pengambilan gambar close-up yang mendetail.

“Kami berkomitmen untuk menghadirkan inovasi global terbaik ke Indonesia dengan pendekatan ‘local-for-local’ yang didukung oleh investasi kami dalam mitra lokal, manufaktur, dan tim lokal,”  kata Bagus Prasetyo.

Motorola terus berinvestasi di Indonesia melalui manufaktur lokal dengan bermitra bersama salah satu perusahaan EMS terbesar di Indonesia, PTSN.(rd)