Pasca Jabat Pj Wali Kota Probolinggo, Taufik Kuniawan Siap Sukseskan Pilwali Probolinggo

Tidak hanya itu, dirinya bertekad dibawah kepemimpinannya, pemkot dapat terus menjalin koordinasi yang baik dengan pemerintah pusat.

Pasca Jabat Pj Wali Kota Probolinggo, Taufik Kuniawan Siap Sukseskan Pilwali Probolinggo
Pj Wali kota, Taufik Kurniawan saat bersama Sekda dan Kepala OPD di Pemkot Probolinggo.

Probolinggo, HB.net - Setelah dilantik dan resmi menjabat Pj Wali Kota Probolinggo, Mochamad Taufik Kurniawan berjanji akan mensukseskan pelaksanaan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Probolinggo yang akan dilaksanakan beberapa bulan lagi.

"Ini tugas berat dan Alhamdulillah saya bersyukur mendapatkan amanah ini. Mari kita sukseskan Pilkada yang akan digelar pada 27 November mendatang," ujar Taufik. Tidak hanya itu, dirinya bertekad dibawah kepemimpinannya, pemkot dapat terus menjalin koordinasi yang baik dengan pemerintah pusat.

“Alhamdulillah, rasanya saya kayak mimpi jadi banyak dapat teman baru banyak kita dapat silaturahmi dan saya tadi sudah pesan Bu Ninik, mudah-mudahan dalam waktu singkat ini kan saya nggak terlalu lama ya, nanti bisa hubungan daerah dengan pusat itu dapat berkesinambungan di waktu yang lebih panjang lagi,” jelasnya.

Terkait rencana tugasnya sebagai Penjabat wali kota, ia berkomitmen meneruskan program-program pemkot yang sudah ada. Fokus utamanya adalah memastikan suksesnya pelaksanaan pilkada yang akan segera berlangsung.

“Poinnya tetap melanjutkan program yang sudah baik ya, artinya tidak ada program khusus yang menjadi hal-hal yang tanda petik tertentu, tidak ada. Jadi kita melanjutkan saja, yang penting kita jaga Pilkada yang akan dilaksanakan serentak ini dapat berjalan dengan baik,” terang Penjabat wali kota itu.

Selain itu, Taufik juga berharap kehadirannya mampu membangun kolaborasi yang baik untuk pembangunan di Kota Probolinggo.

“Mudah-mudahan saya dapat diterima sebagai anggota teamwork di sini ya, mudah-mudahan kita bisa berkolaborasi utamanya untuk membangun Kota Probolinggo,” imbuhnya yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Biro Umum pada Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). (ndi/diy)