Bank Jatim Fasilitasi Bansos via Tabungan Siklus
Bank Jatim terus mendukung berbagai program Pemprov Jawa Timur (Jatim).
Jombang, HARIANBANGSA.net - Bank Jatim terus mendukung berbagai program Pemprov Jawa Timur (Jatim). Salah satunya turut memfasilitasi kegiatan penyerahan bantuan zakat produktif untuk modal usaha ultra mikro dan bantuan asistensi sosial penyandang disabilitas, PKH lansia, penanggulangan kemiskinan ekstrem, BLT, Kelompok Usaha Bersama (kube), Tagana dan TKSK di Pendapa Kabupaten Jombang, Minggu (17/9).
Direktur Manajemen Risiko Bank Jatim Eko Susetyono menjelaskan, Bank Jatim memfasilitasi penyaluran bansos melalui tabungan siklus Bank Jatim. "Ada 825 KPM kategori penyandang disabilitas, PKH lansia, penanggulangan kemiskinan ekstrem, BLT, Kube, Tagana dan TKSK menerima bantuan dari Dinsos Jatim. Serta 100 KPM penerima zakat produktif untuk modal usaha ultra mikro dari BUMD Jatim," katanya.
Bantuan tersebut diharapkan dapat membantu pelaku UMKM yang usahanya terdampak pandemi Covid-19. “Semoga dengan penyaluran bantuan ini teman-teman UMKM yang butuh modal dapat kembali bangkit,” imbuhnya.
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyampaikan apresiasi atas dukungan seluruh pihak dalam penyaluran bansos dan zakat produktif di Jatim. "Hari ini kita menyalurkan bansos dan zakat produktif di Jombang, setelah sebelumnya kita lakukan hal sama di Bondowoso,’’ jelasnya.
Pemprov Jatim juga mengadakan pasar murah dalam rangka stabilisasi harga kebutuhan bahan pokok.
Pemimpin Cabang Bank Jatim Jombang Mutaalifin Efendhy mengatakan, ratusan keluarga penerima manfaat (KPM) dari 21 kecamatan dan lainnya hadir dalam kegiatan tersebut.(diy/rd)