Bank Jatim Hadirkan Smart Card Taspen

Bank Jatim me-launching produk produk Smart Card Taspen yang merupakan program digitalisasi layanan pembayaran dana pensiun dalam kegiatan undian berhadiah KMG Vaganza.

Bank Jatim Hadirkan Smart Card Taspen
Pemberian kartu Smart Card Taspen secara simbolis.

Surabaya, HARIAN BANGSA.net - Bank Jatim me-launching produk produk Smart Card Taspen yang merupakan program digitalisasi layanan pembayaran dana pensiun dalam kegiatan undian berhadiah KMG Vaganza.

Smart Card Taspen ini secara simbolis diserahkan kepada Branch Manager Taspen Kasija. Acara ini dihadiri oleh Wakil Gubernur Jatim Emile Dardak. Emil memberikan apresiasi pada produk smart card yang diinisiasi Bank Jatim dan PT Taspen.

"Produk ini memberikan kemudahan bagi ASN yang sudah pensiun maupun yang dalam persiapan pensiun untuk mengurus hak-haknya dalam menerima uang pensiun, kata Emil Dardak saat menghadiri pengundian KMG Vaganza.

Pejabat Pengganti Sementara Direktur Konsumer, Ritel & Usaha Syariah Ferdian Timur Satyagraha menyampaikan, Kredit Multiguna adalah salah satu produk Bank Jatim yang telah mendapatkan simpati masyarakat. Kredit ini membantu banyak nasabah memenuhi segala kebutuhan yang bermanfaat untuk kesejahteraannya. Sehingga mampu meningkatkan daya beli masyarakat.

"Saya berharap event ini dapat kami gelar secara periodik sebagai wujud kehadiran Bank Jatim dalam memenuhi kebutuhan finansial masyarakat Jatim," kata Ferdian.

Kehadiran Smart Card Taspen ini di tengah-tengah pengundian KMG Vaganza. Bank Jatim sebelumnya juga berhasil menggelar undian Tabungan Siklus, beberapa waktu lalu. Pada kali ini khusus para debitur Kredit Multiguna.

Dengan tajuk KMG Vaganza, kegiatan ini mengundi 35 unit Mobil Mitsubishi Expander untuk 35 kantor cabang. Sama halnya dengan undian Tabungan Siklus, KMG Vaganza merupakan event pengundian hadiah Kredit Multiguna Bank Jatim yang dilaksanakan pertama kalinya.(mdr/sby1/rd)