Boleh Bulan Madu di Rumah Dinas
Ungkapan itu dilontarkan saat membuka acara pembinaan peningkatan kapawitas SDM kepada Ketua RT, RW dan LPM di Kecamatan Kanigaran dan Kademangan, Rabu (07/09/2022).
Probolinggo, HB.net - Kebijakan Kepala Daerah memang beragam. Di Kota Probolinggo, Wali Kota, Habib Hadi mengizinkan warganya untuk menggunakan Rumah Dinas (rumdin) sebagai tempat bulan madu. Tak hanya itu, Wali Kota Habib Hadi juga memberikan peluang bagi warga yang ingin pinjam mobil dinas (mobdin) untuk keperluan akad nikah.
Ungkapan itu dilontarkan saat membuka acara pembinaan peningkatan kapawitas SDM kepada Ketua RT, RW dan LPM di Kecamatan Kanigaran dan Kademangan, Rabu (07/09/2022). "Tolong sosialisasikan semua Lurah bagi warga yang ingin pinjam Mobil dinas dan Rumah Dinas untuk bulan Madu. Saya ijinkan, biar dipakai warga," ujarnya dengan mimik tertawa.
Habib Hadi juga menyinggung soal pembangunan Rumah Sakit Baru yang sudah menelan anggaran fantastik Rp 200 miliar. "Dimasa 3 tahun saya memimpin Kota Probolinggo, saya telah membangun Rumah Sakit Ar-Rozy menggunakan APBD Kota senilai Rp 200 milyar,” katanya.
"Untuk itu, saya mohon dukungan dan doa segenap masyarakat agar rumah sakit ini segera selesai pembangunannya," imbuhnya. Pihaknya meminta pada semua warganya yang memiliki jabatan RT/RW dan LPM itu untuk memiliki media sosial.
Pasalnya, era digitalisasi saat ini diperlukan dukungan penyebaran informasi kebijakan pemerintah. Untuk itu, ia mengajak semua elemen masyarakat selalu kompak dengan mengesampingkan perbedaan.
“Perbedaan menjadikan kekuatan untuk memajukan Kota Probolinggo tercinta,” cetusnya. (ndi/diy)