Bupati Jember Tegaskan Jabatan Kepsek Telah Terisi
Dari 185 pejabat yang dilantik, sebagian besar ialah para guru. Sehingga dari setiap kekosongan Kepala Sekolah dan guru di masa sebelumnya, kini semua sudah terisi dan tidak ada yang merangkap jabatan di sekolah.
Jember, HB.net - Bupati Jember, Hendy Siswanto, mengungkapkan, sudah tidak ada lagi kosong jabatan Kepala Sekolah di lingkungan pemerintahannya. Hal tersebut baru saja terpenuhi sejak pelantikan pejabat fungsional di Pendopo Kabupaten, Jumat malam (06/01/2023).
Dari 185 pejabat yang dilantik, sebagian besar ialah para guru. Sehingga dari setiap kekosongan Kepala Sekolah dan guru di masa sebelumnya, kini semua sudah terisi dan tidak ada yang merangkap jabatan di sekolah.
"Setelah semua formasi di sekolah lengkap, maka selanjutnya, pihak sekolah harus semakin waspada dan hati-hati terhadap perkembangan IPTEK, yang terkadang menuai dampak negatif bagi anak-anak apabila kurang pengawasan dalam pemanfaatannya," jelasnya, Sabtu (07/01/2023).
Jangan sampai anak-anak menjadi lalai akan nilai-nilai yang seharusnya terpatri dalam diri mereka, usai ditanamkan dari sekolah. “Contoh beberapa hari lalu, ada anak sekolah kena razia (bolos sekolah), diberi pembinaan petugas Satpol PP. Pas ditanya Pancasila, banyak yang nggak hafal. Nah ini kan jadi sedih. Ini anak SMP loh,” terangnya.
Bukan saja karena bolos sekolah dan tertangkap razia saja, namun anak didik yang tidak hafal Pancasila tadi sangat disayangkan. Sebagai generasi penerus bangsa, harus diikat dengan nilai dan wawasan kebangsaan yang kuat sejak dini, utamanya dalam masa pendidikan, baik sejak sekolah dasar hingga pendidikan setinggi mungkin.
“Ini yang menjadi keprihatinan kami. Tentunya dengan adanya Kepala Sekolah, ini jangan melihat sebagai ASN, tapi mendidik anak ini juga harus dilakukan dengan sebenarnya, secara tulus ikhlas,” tuturnya.
Pihaknya mengaku akan secara masif melakukan pengecekan di setiap lembaga pendidikan, secara merata, memastikan proses pendidikan yang baik dan benar, serta tepat sasaran.
Hendy kembali menegaskan, agar Kepala Sekolah dan guru yang baru saja dilantik, dapat meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan ke depannya. “Semoga ini dapat memperkuat,” pungkasnya. (yud/bil/diy)