Bupati Salwa Beri Bonus Atlet Peraih Medali Porprov 2022
Penyerahan secara simbolis diberikan Bupati Bondowoso, Salwa Arifin pada para atlet di Pendopo Kabupaten.
Bondowoso, HB.net - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso, melalui Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disparbudpora) setempat memberikan bonus pada atlet peraih medali di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jatim 2022, hingga total Rp 302 juta.
Penyerahan secara simbolis diberikan Bupati Bondowoso, Salwa Arifin pada para atlet di Pendopo Kabupaten, Rabu (20/07/2022).
Bupati Salwa menerangkan, pemberian bonus ini sebagai bagian apresiasi kepada para atlet. Sekaligus, diharapkan bisa menjadi semangat agar tak berpuas diri dan terus meningkatkan kemampuan. Utamanya, para atlet yang nantinya masih akan berlaga lagi dalam Porprov tahun 2023 mendatang.
Ia pun meminta agar KONI ke depan meningkatkan komunikasi yang baik dengan para pengurus Cabor. Sehingga, hal-hal yang menjadi catatan saat pelaksanaan Porprov 2022 ini bisa menjadi pelajaran, dan tak terulang.
"Makanya saya ingatkan tadi, jangan terulang kejadian kemarin yang kurang enak, jangan terulang," imbuhnya.
Kepala Disparbudpora Bondowoso, Moelyadi, mengatakan, total bonus yang diberikan pada atlet yakni mencapai Rp 302 juta yang berasal dari APBD Kabupaten. Bonusnya sendiri diserahkan kepada tujuh atlet peraih medali emas, lima atlet peraih medali perak, dan sekitar 15 orang peraih medali perunggu.
Besaran bonus perorangan peraih medali emas Rp 15 juta, perak Rp 7,5 juta, dan perunggu Rp 5 juta. Untuk kategori beregu, seperti Cabor sepak bola putri mendapatkan Rp 15 juta. "Kemudian setiap pelatih peraih medali mendapatkan bonus Rp 3 juta," ujarnya.
Nilai tersebut tak termasuk dalam bonus yang diberikan kepada atlet hadang atau gobak sodor yang kemarin berlaga dalam Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) di Palembang. Masing-masing memperoleh medali emas, dan mendapatkan bonus dari Bupati sebesar Rp 5 juta untuk tiap regu.
“untuk pencairan sendiri diserahkan kepada KONI Bondowoso,” jelasnya.
Wakil Ketua 1 KONI Bondowoso, Huzaeni Effendy, menerangkan, bonus akan diserahkan secara langsung kepada para atlet usai kirab yang dilakukan hari ini (20/07).
Disinggung perihal official yang tidak mendapatkan bonus, kata Huzaeni, hanya pelatih dan atletnya saja. "Nanti diatur, kita semua kan tergantung ininya. Kami KONI Bondowoso berupaya maksimal supaya cepat bonus ini," tambahnya. (gik/diy)