Dansatgas Gelar Safari Tahajud dan Doa Bersama untuk Kesuksesan TMMD 110 Kodim 0824 Jember
Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, pada kegiatan ini menyampaikan tujuan digelarnya Safari Tahajud dan doa bersama ini merupakan benteng sepiritual bagi para anggota kodim 0824 dalam menjalankan program TMMD reguler ke-110 yang dijalankan saat ini.
Jember, HB.net – Dalam program TMMD Reguler ke-110 Kodim 0824/Jember tahun 2021 Komandan Satuan Tugas Tentara Manunggal Membangun Desa (Dansatgas TMMD) Reguler ke-110 Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, menggelar Safari Tahajud dan doa bersama di masjid Baitul Ihsan Dusun Krajan Desa Ampel Kecamatan Wuluhan Kabupaten Jember.
Kedatangan Dansatgas TMMD 110 Kodim 0824/Jember disambut baik oleh tokoh agama setempat . dalam kesempatan itu dansatgas melakukan salat tahajud berjamaah dan doa bersama. Tokoh agama desa krajan KH Dawan Wakhid mengaku senang dengan kedatangan Dansatgas dan rombongan.
“Saya sampaikan selamat datang rombongan dan Muspika, terima kasih atas berkenan melaksanakan safari tahajud di Masjid Baitul Ihsan Dusun Krajan Desa Ampel,”ujar La Ode Muhammad Nurdin.
Sementara itu, Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, pada kegiatan ini menyampaikan tujuan digelarnya Safari Tahajud dan doa bersama ini merupakan benteng sepiritual bagi para anggota kodim 0824 dalam menjalankan program TMMD reguler ke-110 yang dijalankan saat ini.
"Tujuan dari Safari Tahajud dan doa bersama, merupakan program Kodim 0824 Jember selain itu diharapkan membantu kesuksesan, keselamatan dan kelancaran kegiatan TMMD Regular ke-110 dapat berjalan lancar, aman dan agar kita selalu diberi kesehatan dan perlindungan oleh Allah SWT dari awal kegiatan hingga akhir," ungkapnya, Jumat (5/03/2021) dini hari.
Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin juga menyampaikan, wilayah Jember merupakan wilayah rawan bencana banjir maka dari itu dirinya menghimbau kepada masyarakat agar tetap waspada. Selain itu Danstgas, berharap kepada masyarakat mendukung program Vaksinasi yang telah dicanangkan pemeritah, dan jangan terpengaruh isu yang tidak jelas .
Di akhir acara Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin menyerahkan bantuan paket sembako dan masker kepada Takmir Masjid Baitul Ihsan. (dev/ns)