Hendy Ajak Warga Bersemangat Hadapi Tantangan Zaman
Bupati Jember, Hendy Siswanto yang bertugas menjadi inspektur upacara, menyampaikan sekelumit pesan yang diterima Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansah.
Jember, HB.net - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember turut menggelar Upacara Peringatan Hari Jadi Provinsi Jawa Timur (Jatim) ke- 77, Rabu (12/10/2022).
Bupati Jember, Hendy Siswanto yang bertugas menjadi inspektur upacara, menyampaikan sekelumit pesan yang diterima Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansah. Melalui pesan tersebut, Khofifah mengajak segenap warga Jatim, termasuk Jember, untuk mengingat kembali bahwa badai pandemi Covid-19 telah berhasil dilalui.
Hendy menyampaikan, dalam pesan tersebut, Khofifah mengenalkan karakter baru yang nantinya diharapkan menjadi semangat warga Jatim.
"Kini saatnya kita mengembangkan kembali daya inisiatif kita, daya kolaborasi kita, dan daya inovasi kita, di tengah zaman yang terus bergerak, tiga karakter tersebut, karakter pembentuk daya cipta, yakni inovasi, kolaborasi, dan inisiatif, selanjutnya saya pendekkan sebagai karakter IKI," katanya.
Ia juga mengajak segenap masyarakat untuk mulai melakukan perubahan-perubahan yang diperlukan dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin sulit. Dengan menyinggung beberapa tokoh nasional asal Jatim, ia mencoba menggiring masyarakat agar dapat terinspirasi dan terus melanjutkan semangat pergerakan dan perubahan dari mereka.
"Jawa Timur memiliki sejarah yang kaya riwayat hidup para pejuang, yang dapat menjadi inspirasi menguatkan karakter IKI, seperti Insinyur Soekarno, Budi Utomo dan Kyai Haji Hasyim Asy'ari, karakter ini adalah karakter utama dari figur dan sosok penggerak dan perubahan zaman," terangnya.
Dari figur- figur yang telah disebutkan, bersamaan dengan karakter IKI yang tengah diperkenalkan tersebut, ia berharap di masa kini dan mendatang, akan lahir sosok baru yang dapat memberikan sumbangsih dan kontribusi positif bagi masyarakat.
"Kita sempat menghadapi masa-masa yang sulit dalam pandemi covid-19, namun dengan kekuatan doa dan ikhtiar bersama, saat ini kita sanggup melewatinya," ujarnya.
"Untuk anak-anakku para pelajar, santri, dan pemuda Jawa Timur, kembali saya ajak untuk menghadapi tantangan zaman, dengan inisiatif kolaborasi dan inovasi, Insya Allah kita optimis Jatim pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat," pungkasnya. (yud/bil/diy)