Ini Cara PNM Banyuwangi Bikin Ibu-Ibu Wirausaha Naik Kelas

Belajar bareng PNM yang diadakan di salah satu hotel di Banyuwangi tersebut diikuti kurang lebih 80 peserta.

Ini Cara PNM Banyuwangi Bikin Ibu-Ibu Wirausaha Naik Kelas
Para peserta yang mengikuti pelatihan menjahit.

Banyuwangi, HB.net - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Banyuwangi mempunyai cara tersendiri mengupayakan ibu-ibu wirausaha naik kelas.

Selain menyalurkan modal usaha dan memberikan pelatihan Community Leaders kepada para pendamping nasabah, PNM Cabang Banyuwangi juga memberikan pelatihan menjahit bertemakan "Usaha Menjahit, Keuntungan Melejit" kepada ibu-ibu wirausaha yang merupakan nasabah Mekaar. 

"Tujuan dari pelatihan ini adalah meningkatkan kreatifitas nasabah PNM, dengan melatih keterampilan barunya sehingga dapat membuka peluang untuk membuka usaha baru," kata Arif Sulistyantoro, Pimpinan PNM Cabang Banyuwangi.

Belajar bareng PNM yang diadakan di salah satu hotel di Banyuwangi tersebut diikuti kurang lebih 80 peserta. Tika salah satu peserta asal Kelurahan Gombengsari, Kecamatan Kalipuro, mengaku sangat antusias mengikuti pelatihan tersebut.

"Saya dirumah usaha jualan online, siapa tahu dengan ikut pelatihan ini saya bisa menjahit dan membuka usaha baru," kata Tika dengan sumringah.

Hal senada juga diungkapkan Raja Alvina salah satu peserta lainnya. Dia mengaku senang ikut pelatihan tersebut karena dapat mengasah keterampilannya dalam menjahit.

"Sebenarnya saya sudah punya mesin jahit, dengan pelatihan ini saya dapat mengembangkan keterampilan menjahit dan membuka usaha sambilan untuk menambah penghasilan," kata Raja Alvina yang sehari-harinya usaha warung.

Sebagai informasi, hingga 31 April 2023 PNM telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 23,05 T kepada Nasabah PNM Mekaar yang berjumlah 14.551.096 juta Nasabah. Saat ini PNM memiliki 62 Cabang, 3.800 kantor unit layanan PNM Mekaar dan 645 kantor unit layanan PNM ULaMM di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 Provinsi, 513 Kabupaten/Kota, dan 6.664 Kecamatan. (guh/diy)