KONI Sidoarjo Target Runner -up Porprov 2022
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sidoarjo mematok target menjadi juara runner up di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim tahun 2022.
Sidoarjo, HARIAN BANGSA.net - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sidoarjo mematok target menjadi juara runner up di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim tahun 2022. Salah satu upayanya, memperkuat cabang olahraga (cabor) membina para atletnya.
"Kita akan perkuat 43 cabang olahraga (cabor) untuk membina atlet. Insya Allah kita tidak kesulitan meraih runner up di Porprov Jatim 2022," cetus Ketua Umum KONI Kabupaten Sidoarjo M Franki Efendi, saat pelantikan pengurus KONI Kabupaten Sidoarjo masa bakti 2021-2025, di Hotel The Sun, Sabtu (10/4).
Target juara runner up itu juga mengacu capaian KONI Sidoarjo yang berhasil meraih juara tiga Porprov Jatim tahun 2019. Di acara pelantikan, KONI Sidoarjo menandatangani perjanjian kerja sama dengan Unesa, Universitas Trunojoyo Bangkalan, dan Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Kata Franki, kerja sama itu salah satunya agar atlet berprestasi bisa kuliah di PTN itu melalui jalur prestasi. Ke depan, Franki berharap bisa melakukan MoU dengan PTN lainya, semisal UGM, Undip, dan Unibraw. "Kami ingin atlet beprestasi pendidikannya terfasilitasi," tandasnya.
Sementara itu, Bupati Ahmad Muhdlor (Gus Muhdlor) meminta KONI Sidoarjo juga memikirkan multiplier effect olahraga. "Olahraga itu spektrumnya banyak. Multiplier effect-nya gede. Jangan hanya melulu berpikir soal medali," cetusnya saat menghadiri pelantikan pengurus KONI Sidoarjo.
Kata Bupati Muhdlor, jika Jakarta memiliki Senayan (Stadion Utama Gelora Bung Karno) dimana orang bisa berolahraga pagi, siang, sore dan malam, dia berharap ke depan, GOR Delta Sidoarjo juga bisa dimanfaatkan seperti di Stadion Senayan tersebut.
Bupati Muhdlor juga berharap ada sinergi antara pemkab dan KONI Sidoarjo. Yakni memiliki pandangan dan paradigma yang sama terhadap RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah). "Ini penting agar KONI Sidoarjo membantu kami, bersama-sama membangun Sidoarjo," harapnya.
Pelantikan pengurus KONI Sidoarjo ini juga dihadiri Ketua DPRD Usman serta Forkopimda Sidoarjo. Hadir pula anggota Komisi IX DPR RI Arzeti Bilbina. Pelantikan pengurus KONI Sidoarjo dilakukan oleh Wakil Ketua Umum II KONI Provinsi Jatim, M Nabil. (sta/rd)