Mayat Membusuk Ditemukan di area Persawahan

Menurut keterangan Kapolsek Balung, AKP Sunarto, mayat berjenis kelamin wanita (Mrs X) pertama kali ditemukan oleh warga desa setempat bernama yakni Mutik, pada Jumat pagi (9/7) sekira pukul 08.30 WIB. 

Mayat Membusuk Ditemukan di area Persawahan
TKP ditemukannya mayat yang sudah membusuk di area persawahan desa Balung Lor Jember.
Mayat Membusuk Ditemukan di area Persawahan

Jember, HB.net - Warga Dusun Karanganyar Desa Balung Lor Kecamatan Balung Kabupaten Jember, digegerkan dengan penemuan mayat di area persawahan desa setempat. 

Menurut keterangan Kapolsek Balung, AKP Sunarto, mayat berjenis kelamin wanita (Mrs X) pertama kali ditemukan oleh warga desa setempat bernama yakni Mutik, pada Jumat pagi (9/7) sekira pukul 08.30 WIB. 

"Saat ditemukan mayat dalam kondisi sudah membusuk mengenakan celana pendek warna coklat. Diperkirakan sudah meninggal 5 hari yang lalu," kata Narto. 

Ia menambahkan, dari hasil olah TKP serta  informasi dari masyarakat sekitar bahwa bahwa mayat Mrs X, dalam keseharianya terlihat di Dam pinggir sungai dekat STM balung. "Diduga (Mrs X) seorang glandangan dan tidak di temukan tanda tanda kekerasan di tubuh korban, serta di duga mayat meninggal krena sakit, " terangnya. 

Narto memaparkan, peristiwa ini bermula saat saksi mau ke sawah untuk melihat tanaman miliknya, tiba-tiba mencium bau busuk. Karena curiga kemudian saksi mencari asal muasal bau busuk tersebut.Ternyata benar, saksi melihat mayat dalam posisi telentang. 

Kemudian saksi melaporkan hal ini ke Kasun setempat, selanjutnya kasun melaporkan ke Polsek Balung serta menghubungi petugas Identifikasi  Polres Jember. Usai menjalani proses tersebut, saat itu juga mayat  dievakuasi ke Rumah Sakit Dr Soebandi Jember.

"Adapun barang bukti yang berhasil diamankan Polisi di  TKP, yakni baju wanita dres warna putih, rok warna cream, baju lengan panjang warna putih dan sepasang sandal jepit warna putih," pungkasnya. (yud/eko/diy)