Optimalisasi PAD, DPRD Kabupaten Mojokerto Studi Banding
Memasuki pertengahan tahun 2023, DPRD Kabupaten Mojokerto melakukan kunjungan kerja atau studi banding ke sejumlah daerah di luar Jawa.
Mojokerto, HARIANBANGSA.net - Memasuki pertengahan tahun 2023, DPRD Kabupaten Mojokerto melakukan kunjungan kerja atau studi banding ke sejumlah daerah di luar Jawa. Di antaranya, studi banding di Kabupaten Banjar dan Kota Banjar Baru, Kalimantan Selatan.
Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kabupaten Mojokerto Bambang Wahyuadi menjelaskan, kunjungan kerja DPRD ke sejumlah daerah itu terkait rencana perubahan APBD tahun anggaran 2023. Salah satunya tentang peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Di antara kunjungan kerja studi banding kami ke Kalimantan Selatan adalah untuk konsultasi dan berdiskusi terkait kegiatan Pemkab Banjar dan Kota Banjar Baru dalam mencapai PAD.
“Kedatangan kami (DPRD) dalam rangka konsultasi atau sharing mengenai kegiatan pencapaian PAD mereka. Nantinya, dapat menjadi tolok ukur ke depannya untuk kemajuan Pemkab Mojokerto. Tentu saja, kita sesuaikan dengan regulasi yang ada di Kabupaten Mojokerto," jelas Bambang, Selasa (5/9).
Disamping konsultasi mengenai peningkatan PAD dari sektor pajak dan retribusi, juga sharing potensi pendapatan lainnya. Seperti pendapatan dari sektor jasa, wisata dan perdagangan. Dengan demikian, hasil konsultasi yang diperoleh dari study banding, dapat diterapkan di Kabupaten Mojokerto, dalam rangka mencapai optimalisasi PAD.
"Kami berharap, dari hasil kunjungan kerja ini akan dapat bermanfaat dan memajukan Kabupaten Mojokerto. Serta, hasil dari kunjungan ini akan disampaikan ke masing masing OPD terkait," terang Bambang.(ris/rd)