Pelatih dan Pemain Deltras Buka Liga Ramadan 2022

Animo sepakbola di Sidoarjo menggeliat setelah Deltras kembali bangkit dan berhasil lolos ke Liga 2. Turnamen di berbagai wilayah pun bermunculan.

Pelatih dan Pemain Deltras Buka Liga Ramadan 2022
Pelatih dan pemain Deltras saat hadir di Pembukaan Liga Ramadan 2022

Sidoarjo, HARIANBANGSA.net - Animo sepakbola di Sidoarjo menggeliat setelah Deltras kembali bangkit dan berhasil lolos ke Liga 2. Turnamen di berbagai wilayah pun bermunculan.

Sabtu (19/3) malam, Liga Ramadan 2022 resmi dimulai. Pembukaan turnamen di Lapangan Klopo Sepuluh, Sukodono itu dihadiri oleh pelatih Deltras Nurul Huda dan kapten Deltras Aulia Ardli.

Tendangan pertama dilakukan Nurul Huda, diumpan ke Aulia Ardli. Kemudian diberikan ke pemain yang berlaga di laga pembuka turnamen sepakbola yang digelar oleh Putra Kelapa FC tersebut. 

“Kami turut senang, turnamen-turnamen seperti ini yang akan memunculkan bibit baru. Ke depan bisa mendukung Deltras Sidoarjo,” ujar Aulia Ardli.

Bersama tokoh masyarakat dan pengelola BUMDes Putra Kelapa, Nurul Huda dan Aulia sempat menyaksikan jalannya laga perdana. Mereka duduk di bawah Pohon Jomblo, ikon Lapangan Kloposepuluh, sambil makan lumpia.  

Ada delapan klub peserta Liga Ramadan 2022. Di laga pembuka, Surabaya Soccer bermain lawan PS AKA. Pertandingan berakhir dengan skor 2-3 untuk kemenangan PS AKA.

“Tim lain yang akan bermain di laga berikutnya, ada LGR, Putra Kelapa, Setro FC, Sepanjang FC, Lindi FC, dan Putra Bangsri FC,” kata Taufan Rapi Hikmawan, Media Officer Liga Ramadan.

Menurutnya, turnamen sengaja digelar untuk menyambut Ramadan. Semua pertandingan dilaksanakan pada malam hari di Lapangan Klopo Sepuluh.  “Seminggu dua kali, hanya pada hari Sabtu dan Minggu saja. Kita jadwalkan turnamen akan selesai sebelum Idul Fitri nanti,” lanjutnya.

Setiap laga durasinya cuma 2 x 40 menit. Tidak sampai 45 menit seperti laga profesional. Dan setiap sesinya bebas mau mengganti berapa pemain. Namun pemain yang sudah diganti tidak boleh dimainkan lagi.

Delapan tim peserta dibagi menjadi dua grup. Setiap grupnya berisi empat tim. Nanti dua tim terbaik berhak melaju ke semifinal, yang kemudian final. “Semifinalnya nanti akan mempertemukan juara grup A dengan runner up grup B, dan juara grup B melawan runner up grup A. Yang menang akan melaju ke final Liga Ramadan 2022.(cat/rd)