Peringati HAN, Khofifah Ajak Lindungi Hak Anak
Khofifah Indar Parawansa mengajak semua pihak untuk bersama-sama membahagiakan, melindungi dan memenuhi hak anak Indonesia, untuk hidup, tumbuh, dan berkembang dengan baik.
Surabaya, HARIANBANGSA.net - Khofifah Indar Parawansa mengajak semua pihak untuk bersama-sama membahagiakan, melindungi dan memenuhi hak anak Indonesia, untuk hidup, tumbuh, dan berkembang dengan baik. Ini penting, karena perlindungan dan pemenuhan hak anak adalah fondasi utama dalam membangun Indonesia menuju kemajuan yang berkelanjutan.
Pesan ini disampaikannya sejalan dengan tema peringatan Hari Anak Nasional ke-40 tahun 2024, yakni Anak Terlindungi, Indonesia Maju. Hari Anak Nasional sendiri diperingati setiap tanggal 23 Juli. "Melindungi anak dari segala bentuk kekerasan, eksploitasi, dan diskriminasi adalah kunci untuk menciptakan generasi masa depan yang berkualitas, yang pada akhirnya akan berkontribusi positif terhadap kemajuan bangsa," kata Khofifah di Surabaya, Selasa (23/7).
Khofifah mengatakan, pentingnya kolaborasi semua pihak untuk menciptakan lingkungan yang aman, inklusif, dan mendukung bagi anak-anak untuk tumbuh dan berkembang secara optimal sehingga mereka bahagia dan terpenuhi hak haknya.
"Hal ini karena melindungi hak anak bukan hanya tanggung jawab pemerintah atau lembaga khusus. Tetapi merupakan tanggung jawab bersama seluruh pihak termasuk masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang aman, adil, dan mendukung bagi setiap anak," katanya.
Untuk itu, Khofifah mengajak semua pihak untuk bersama-sama melindungi anak Indonesia dari kekerasan dan kejahatan anak. Melalui komitmen bersama ini, diharapkan setiap anak memiliki kesempatan untuk hidup dengan martabat dan potensi penuh untuk tumbuh dan berkembang.
"Anak-anak memiliki hak untuk tumbuh dan berkembang dalam lingkungan yang aman dan terlindungi dari segala bentuk kekerasan fisik, psikologis, atau seksual, serta dari eksploitasi dan penyalahgunaan lainnya," kata Khofifah.
"Jadikan rumah dan lingkungan kita ramah anak agar mereka nyaman dan aman dalam tumbuh kembangnya. Karena setiap anak memiliki keunikan dan potensinya masing-masing yang luar biasa, sehingga mereka harus tumbuh dengan cinta dan perhatian," imbuhnya.
Lebih lanjut Khofifah mengatakan, anak-anak yang dilindungi hak-haknya memiliki kesempatan untuk tumbuh dan berkembang secara optimal dalam semua aspek kehidupan. Baik fisik, mental, emosional, dan sosial.
Tidak hanya itu, menjamin perlindungan hak anak juga membantu mencegah berbagai bentuk penyalahgunaan, eksploitasi, dan kekerasan yang dapat merusak masa depan mereka.
"Kita juga harus memastikan bahwa setiap anak memiliki akses yang sama terhadap pendidikan, layanan kesehatan, dan kesempatan lainnya tanpa diskriminasi. Anak-anak adalah generasi penerus yang akan membentuk masa depan negara. Melindungi hak mereka adalah investasi jangka panjang dalam pembangunan bangsa ini," katanya.(dev/rd)