Petinju Lumajang akan Bertanding di Kelas Internasional
Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq), mengungkapkan, Rexi Akbar merupakan putra dari Legenda Tinju Indonesia, Faisol Akbar pemegang title International Boxing Federation (IBF) di kelas yang sama. Maka, tak heran jika bakat Faisol Akbar kini menurun ke anaknya.
Lumajang, HB.net - Petinju asal Lumajang bernama Rexi Akbar akan bertandang ke Manila, Filipina untuk melakoni karir tinju internasionalnya di Kelas Terbang Mini 47,6 kg.
Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq), mengungkapkan, Rexi Akbar merupakan putra dari Legenda Tinju Indonesia, Faisol Akbar pemegang title International Boxing Federation (IBF) di kelas yang sama. Maka, tak heran jika bakat Faisol Akbar kini menurun ke anaknya.
"Rexi Akbar besok akan berangkat ke Manila, Filipina untuk bertarung kelas internasional, Rexi Akbar ini sudah rangking nasional kelas terbang, doakan menjadi bibit prestasi Kabupaten Lumajang asli Kabuaran. Kita tunggu nanti hasilnya melawan petinju asal Filipina, semoga atlet dari Sasana Tinju di kampung pun bisa Go Internasional," ungkap yang hadir memberikan dukungan.
Rexi Akbar ditempa oleh sang ayah di sasana tinju kampung berukuran 4 x 4 meter yang di keliling ring tinju dari tali tampar. Namun, hal itu tidak memupuskan semangatnya untuk terus berlatih demi meraih prestasi internasional seperti ayahnya.
"Dari sasana inilah yang jadi semangat bisa dan terus berprestasi, contohnya Rexi Akbar yang latihannya di sini, semangat itu yang utama dan disiplin menjadi kunci suksesnya,"pungkasnya. (ron/diy)