PKS Kota Malang Sembelih 57 Ekor Hewan Kurban

Ketua DPD PKS Kota Malang, Ernanto Joko Purnomo mengatakan giat penyembelihan 57 hewan kurban ditutup dengan santunan ke Pondok Anak Yatim "Salman", di kawasan Kelurahan Karangbesuki, Kecamatan Sukun.

PKS Kota Malang Sembelih 57 Ekor Hewan Kurban
Ketua DPD PKS Kota Malang, Ernanto Joko Purnomo menyerahkan sedekah dari kader dan konstituen PKS kepada pengasuh Pondok Anak Yatim (PAY) Karangbesuki, Ustadz Syaiful Arif, kemarin. foto: IWAN IRAWAN/ HARIAN BANGSA

KOTA MALANG,  HARIANBANGSA.net - DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Malang didukung Fraksi, kader, serta simpatisan menggelar penyembelihan hewan kurban sapi dan kambing sebanyak 57 ekor, di hari tasyriq kedua Idul Adha 1441 H, Ahad (02/08). Penyembelihan dilakukan di setiap tiap-tiap DPC yang ada di lima kecamatan se-Kota Kota Malang.

Ketua DPD PKS Kota Malang, Ernanto Joko Purnomo mengatakan giat penyembelihan 57 hewan kurban ditutup dengan santunan ke Pondok Anak Yatim "Salman", di kawasan Kelurahan Karangbesuki, Kecamatan Sukun.

"Kami sengaja menggelar secara serentak di lima wilayah, agar bisa lebih merata dan tidak menumpuk di satu titik. Sekaligus ingin selalu berbagi dengan anak-anak yatim," tambah Joko.

Joko menambahkan, 57 ekor hewan kurban itu terdiri dari sapi 20 ekor, dan kambing 37 ekor. Totalnya mencapai Rp 500 juta lebih.

"Daging hewan kurban kkita distribusikan kepada 7.500 warga penerima, terdiri dari konstituen dan warga tidak mampu yang tersebar di 5 DPC," sebut Joko. (iwa/thu/ns)