PLN Peduli dan YBM PLN Bantu Rp 200 Juta Korban Banjir Batu

Banjir bandang di Batu membuat perusahaan tergerak untuk berbagi.

PLN Peduli dan YBM PLN Bantu Rp 200 Juta Korban Banjir Batu
General Manager PLN UID Jawa Timur Adi Priyanto menyerahkan bantuan untuk korban banjir kepada Walikota Batu Dewanti Rumpoko.

Batu, HARIANBANGSA.net -  Banjir bandang di Batu membuat perusahaan tergerak untuk berbagi. Salah satunya PLN Peduli dan YBM PLN. Perusahaan tersebut membantu korban banjir Rp 200 juta  yang diserahkan langsung kepada Walikota Batu Dewanti Rumpoko.

General Manager PLN UID Jawa Timur Adi Priyanto berharap bantuan  yang berasal dari sedekah pegawai PLN  dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak. "Semoga segera pulih seperti sediakala," jelas Adi.

Di tempat yang sama, Walikota Batu Dewanti mengapresiasi penuh gerak cepat PLN dan semua pihak yang mendukung penuh mengatasi dampak bencana banjir bandang.

"Terima kasih kami sampaikan kepada PLN atas perhatian dan kepeduliannya kepada kami masyarakat Batu. Mohon doa dan dukungannya agar semua segera pulih seperti sediakala," paparnya.

Sebagai informasi, General Manager PLN UID Jawa Timur Adi Priyanto turun langsung ke lokasi terdampak pasca banjir bandang, Kamis (4/11) lalu. Dia juga memberikan arahan dan motivasi kepada petugas PLN yang sedang melakukan perbaikan jaringan pada gardu  D0149 di Desa Bulukerto, Batu, Malang.

Tercatat hingga pukul 15.20, sebanyak 26.757 pelanggan sudah kembali merasakan aliran listrik. Dalam upaya penormalan sebanyak 32 petugas yang terdiri dari 4 regu preventif, 1 regu korektif, 1 regu skylift diterjunkan ke lokasi terdampak.

Bersinergi dengan 200 personel yang terdiri dari aparat TNI, BPBD, dan relawan, tim PLN gerak cepat upayakan pemulihan dan utamakan keselamatan masyarakat.(mid/rd)