Ranting Pohon di Kawasan SIER Jatuh, Satu Pemotor Tewas
Dua orang pengendara satu motor warga Jalan Kutisari Selatan I/51, Surabaya terjatuh dari motor saat melintas di Jalan Raya Rungkut Industri, Tenggilis Mejoyo, Sabtu (9/3), pukul 13.12 WIB.
Surabaya, HARIANBANGSA.net – Dua orang pengendara satu motor warga Jalan Kutisari Selatan I/51, Surabaya terjatuh dari motor saat melintas di Jalan Raya Rungkut Industri, Tenggilis Mejoyo, Sabtu (9/3), pukul 13.12 WIB.
Kejadian kecelakan tersebut menyebabkan seorang perempuan bernama Sheila Amanda Irwanto (19) tewas saat perjalanan ke Rumah Sakit Royal. Sedangkan ibunya bernama Lilik Kariati (47) mengalami luka memar di kaki.
Peristiwa tersbeut bermula saat Lilik mengendarai motor dan membonceng Sheila. Saat melintas di Jalan Raya Rungkut Industri, tiba-tiba di depannya ada ranting pohon berukuran panjang 2 meter terjatuh. Karena kaget, Lilik banting stir ke kanan. Namun karena terlalu keras sehingga meyebabkan keduanya terjatuh cukup keras.
Untuk sang ibu menderita luka kaki. Sedangkan kepala tidak mengalami luka karena mengunakan helm. Sementara, Sheila mengalami luka di kepala cukup parah karena tidak mengunakan helm.
“Saat kami tiba di lokasi, kedua korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Royal. Jatuhnya korban tepat di seberang jalan kantor PT SIER,” ujar Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik (KabidDarlog) BPBD Surabaya Buyung Hidayat, Sabtu (9/3).
Lebih lanjut Buyung Hidayat menjelaskan, laporan awal bahwa korban tertimpa pohon.Namun dari sumber di lokasi bahwa kedua korban tertimpa ranting tepat di depan motor. “Jadi yang benar ban motor yang dikemudikan korban tertimpah ranting pohon, sehingga oleng dan banting stir ke kanan dan terjatuh,” tambah Buyung Hidayat.
Diketahui bahwa beberapa pohon tidak dilakukan pemangkasan saat musim hujan. Hal itu diungkapkan tetangga korban, yaitu Hasna yang kerja di sekitar pabrik di Rungkut Industri.
“Memang ada sebagian ada pohon yang sudah dipangkas. Namun banyak yang dibiarkan seperti di lokasi terjatuhnya korban. Tidak ada pemangkasan, saya tahu sendiri,” ujarnya saat ditemui di rumah duka.
Korban Sheila yang meninggal dunia di IGD RS Royal merupakan putri tunggal dari pasangan Lilik dan Iwan. Korban merupakan gadis lajang yang baru lulus sekolah dan telah bekerja. Atas peristiwa tersebut, orang tua korban akan menanyakan tentang keberadaan ranting yang berada di jalan dan menyebabkan korban jiwa.
Sementara itu, Kanit Laka Lantas Polrestabes Surabaya Iptu Suryadi mengatakan, motor korban Honda Beat L 4546 ME tertimpa ranting dan oleng ke kanan. Dari arah yang sama terdapat motor Honda CBR nopol S 2235 OBU lalu menghantam motor korban,” ujarnya, Sabtu (9/3).
“Benar korban yang tewas motornya tertimpa ranting, dan oleng ke kanan lalu ditabrak oleh motor lain lumayan keras. Korban terpelanting ke aspal. Yang mengendarai motor Honda Beat mengalami pendarahan di kepala dan yang dibonceng luka kaki. Sedangkan pengendara Honda CBR mengalami luka luka,” tutup Suryadi. (yan/rd)