Sinarmas Land Hadirkan 2 Bizloft di Kawasan Strategis Surabaya
Pertumbuhan properti di Surabaya dan sekitarnya cukup menggembirakan.
Surabaya, HARIANBANGSA.net – Pertumbuhan properti di Surabaya dan sekitarnya cukup menggembirakan. Apalagi, semua sektor di Jawa Timur, khususnya di Surabaya, mengalami pertumbuhan. Disisi lain, laju inflasi cukup rendah.
“Tahun 2023-2024 ini pertumbuhan properti cukup menggembirakan. Bahkan, ada 77 unit ruko di Wisata Bukit Mas yang sudah sold out. Ini melebihi ekspektasi kami,” ungkap Surabaya Division Head Sinarmas Land Aditya Sutantio, Kamis (12/9)
Untuk menangkap peluang yang lebih besar lagi, Sinarmas Land kembali memasarkan dua business loft (Bizloft) yang ada di dua kawasan strategis di Surabaya. Kedua lokasi tersebut adalah Regent Business Loft yang ada di bagian paling depan Wisata Bukit Mas di Jalan Raya Menganti Lidah Wetan, Wiyung, Surabaya. Sedangkan yang kedua adalah Atmost Business Loft yang ada di dalam kawasan Klaska Residence yang berada di Jalan Jagir Wonokromo.
“Untuk Regent Regent Business Loft kita develop hanya 10 unit limited edition. Tempat ini dilengkapi lift dan parkir yang dedicated. Tempat usaha ini diharapkan jadi rujukan baru bagi warga Surabaya dan sekitarnya,” kata Sales & Promotion Departement Head Sinarmas Land Arvina Syawir.
Sedangkan produk serupa di Klaska Residence, yakni Atmost Business Loft, ada 45 unit yang ditawarkan. “Kita tahu bahwa kawasan Jagir dan sekitarnya dikenal sebagai kawasan perdagangan dan retail. Ini yang menjadi daya tarik bagi konsumen,” ungkap Arvina Syawir.
45 unit ruko ini terdiri dari 2 dan 3 lantai. Sedangkan keunggulannya di antaranya adalah punya separate entry access dan harga yang ditawarkan adalah Rp 3-4 miliar. Sementara, Regent Business Loft ditawarkan dengan harga mulai Rp 9-11 miliar.
Menurut Arvina Syawir, Regent Business Loft memiliki keunggulan yang letaknya berada di depan atau gerbang Wisata Bukit Mas. Ada 3 dan 4 lantai serta connecting sky deck dan private lift. Pihaknya memang mendahulukan proyek Regent Business Loft ini karena ada momentum pelebaran Jalan Raya Menganti Lidah Wetan, yang sedang berlangsung.(rd)