Siswa SMK Bojonegoro Ujian Sekolah di Lapas Tuban

"Setelah ada permintaan izin dari pihak sekolah, langsung kami sambut positif," kata Kalapas Kelas 2B Tuban, Siswarno.

Siswa SMK Bojonegoro Ujian Sekolah di Lapas Tuban
WBP Lapas Kelas 2B Tuban saat menjalani ujian sekolah di ruang rapat lapas setempat.

Tuban, HB.net -  Seorang siswa SMK asal Kabupaten Bojonegoro berinisial AFF  sedang menjalani Ujian Sekolah di Lapas Kelas 2B Tuban, Senin (27/3/2023). Ia terpaksa mengikuti ujian di dalam lapas karena AFF terdaftar sebagai Warga Binaan Permasyarakatan (WBP) Lapas Tuban.

Meski melakukan ujian sekolah di dalam lapas ternyata tak mengurangi haknya dalam belajar. Pihak lapas pun memberikan ruangan khusus kepada AFF agar bisa belajar dengan nyaman tanpa ada ketakutan.

"Setelah ada permintaan izin dari pihak sekolah, langsung kami sambut positif," kata Kalapas Kelas 2B Tuban, Siswarno.

Menurut dia, memberikan izin dan menyediakan fasilitas ini sebagai bentuk pelayanan prima Lapas Tuban. Terutama, turut serta berpartisipasi dalam pembinaan guna mencerdaskan anak bangsa. Sehingga, selama pelaksanaan ujian berlangsung AFF akan mengerjakan soal di ruang rapat lapas.

"Kami menyambut baik hal tersebut dan akan memfasilitasi dan mempermudah WBP tersebut untuk mengikuti ujian sekolah bertempat di Lapas Tuban," imbuhnya.

Sementara itu, ujian dipantau langsung oleh tenaga pendidik dari sekolah yang datang secara langsung dan diawasi oleh petugas Lapas Tuban. Pendamping itu diberikan guna membantu pelaksanaan ujian sekaligus menjadi pengawas ujian bagi WBP yang sedang berlangsung.(wan/ns)