Tiba dari Tanah Suci, Gubernur Khofifah Tancap Gas, Agenda Utama Lantik Sekda Definitif
“Insya Allah besok (hari ini--red) akan ada pelantikan Sekdaprov Jatim definitif. Untuk jamnya, nanti tanyakan ke Mas Ali (Kepala Biro Adpim Setdaprov Jatim) yang bagian undang-undang,” kata Khofifah
Surabaya, HB.net - Pulang dari tanah suci, usai menunaikan ibadah haji, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa tidak berleha-leh. Usai syukuran, rencananya, hari ini, Jumat (15/07/2022) Gubernur akan melantik Sekda Prov secara difinitif untuk menggantikan Wahid Wahyudi yang memasuki masa pensiun.
“Insya Allah besok (hari ini--red) akan ada pelantikan Sekdaprov Jatim definitif. Untuk jamnya, nanti tanyakan ke Mas Ali (Kepala Biro Adpim Setdaprov Jatim) yang bagian undang-undang,” kata Khofifah kepada wartawan saat syukuran kepulangannya dari ibadah haji di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Kamis (14/7/2022).
Kepulangan Gubernur sendiri dari tanah suci dipercepat satu minggu. Sesuai izin yang diberikan Kemendagri, Gubernur Khofifah semestinya baru akan pulang pada tanggal 23 Juli mendatang. Khofifah bercerita bagaimana dia mempercepat kepulangannya dari ibadah haji untuk segera melantik sekda yang baru.
“Kepala BKD Jatim, Bu Yuyun saya minta mengawal tiga kali ke Jakarta terkait proses seleksi sekda di tim penilai akhir (TPA). Saya minta untuk datang, bukan ditelpon dan kirim WA. Kaitan apa, ini kaitan Sekdaprov. TPA sudah lama telah bekerja pada 15 Juni. Setelah TPA, Mendagri mengabarkan kembali. Kalau untuk sekdaprov diwakili Mendagri, proses itu saya monitor. Pada 1 Juli, Jumat sore, Keppres belum turun. Tanggal 6 Juli Keppres turun, meskipun di Keppres itu tertanggal akhir Juni,” jelasnya.
“Menurut Pak Pramono Anung, Menseskab, prinsipnya nggak ada masalah kalau pelantikan Sekdaprov segera setelah 23 Juli saya pulang haji. Saya percepat pulang haji pada 13 Juli,” pungkas Khofifah.
Seperti diketahui, setelah dalam seleksi Sekdaprov Jatim, pada tahap akhir ada tiga nama. Tiga nama itu terdiri Nurkholis, saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas ESDM Jatim, kemudian Jumadi menjabat sebagai Kepala Dinas Kehutanan dan terakhir ada nama dari eksternal yakni Adhy Karyono yang saat ini menjabat sebagai Kepala Biro Perencanaan Kementerian Sosial.
Saat ini jabatan sekdaprov masih dipegang oleh Wahid Wahyudi dengan status Penjabat (Pj) sejak Januari 2022 lalu. Terakhir kali Pemprov Jatim memiliki Sekdaprov definitif yakni Heru Tjahjono yang menjabat sampai Maret 2021. Setelah itu, Heru mengambil Fungsional Analis Kebijakan Utama Pemprov Jatim dan mendapat perpanjangan jabatan Sekdaprov Jatim, namun sebagai Plh sampai Januari 2022 lalu. (dev/ns)