Tiga Pelajar Diduga Tengelam di Sungai Pucang

Tiga Pelajar Diduga Tengelam di Sungai Pucang
Warga menonton di pinggir sungai tempat tiga siswa tenggelam.

Sidoarjo, HARIAN BANGSA - Tiga siswa SMP  diduga hanyut di Sungai Pucang, Jenggolo, Kecamatan Sidoarjo Kota. Mereka usia pulang sekolah lalu mandi di sungai tersebut. Sampai kini masih belum diketemukan. Petugas kepolisian akan berkoordinasi dengan Tim SAR untuk melakukan pencarian kepada ketiga korban.

Tiga siswa semuanya siswa SMPN 5 Sidoarjo. Mereka adalah AA (13) asal Desa Pagerwojo,  Kecamatan Buduran, RL (13) asal Jalan Kartini,  Kelurahan Sidokumpul,  Kecamatan Sidoarjo, dan DD (13) juga tinggal di Jalan Kartini.

Ketiganya diketahui sekitar pukul 15.00 WIB sepulang dari sekolah, bareng-bareng mandi di sungai tersebut. Dimungkinkan karena derasnya air sungai, ketiga hanyut terbawa arus air sungai yang volumenya cukup tinggi.

"Saat ini masih dilakukan penyisiran di sepanjang Sungai Pucang. Kita sudah berkordinasi dengan Tim SAR untuk melakukan pencarian," terang  Kapolsek Sidoarjo Kota Kompol Supiyan. (cat/rd)