Dinsos Kota Mojokerto Salurkan Bansos untuk Tukang Becak

Pemkot Mojokerto aktif mengelontorkan bansos bagi warga yang kurang mampu.

Dinsos Kota Mojokerto Salurkan Bansos untuk Tukang Becak
Para penerima bantuan foto bersama.

Mojokerto, HARIANBANGSA.net - Pemkot Mojokerto aktif mengelontorkan bansos bagi warga yang kurang mampu. Salah satuya Dinsos Kota Mojokerto  menyalurkan bansos uang Rp 330.000 kepada 486 tukang becak  di Sabha Krida Tama, Gedung Hageng, Rabu (20/4).

Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Arifaini Yahya mengatakan, program bansos ini sebelumnya diberikan langsung oleh walikota Mojokerto kepada penyandang disabilitas. Mereka  mendapat bansos uang sebesar Rp 300 ribu dengan jumlah penerima sebanyak 283  orang 

Dinsos juga  mempunyai program bansos uang yang akan disalurkan. Antara lain bansos uang kepada anak yatim piatu sebanyak 356  anak dengan nilai nominal per anak  Rp 1 juta.

“Juga bansos lansia kurang mampu sebanyak 1023 orang dengan nilai nominal Rp 500 ribu yang akan diantar ke rumah masing-masing melalui kantor pos paling lambat sampai tanggal 25  April," ungkapnya.

Selanjutnya salah satu tukang becak,  Poniman ( 50),  warga Kelurahan Magersari,  berterima kasih kepada walikota Mojokerto yang sangat perduli kepada warganya yang kurang mampu. Salah satunya dengan memberikan bansos.

“Mulai dari pandemi Covid-19 sampai hari menjelang Lebaran ini saya rasakan sangat membantu sekali untuk meringankan beban masyarakat tidak mampu,” katanya.(ris/rd)